BLOG INI DIJUAL (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Mazda CX-30 vs Toyota C-HR, Luxurious Simplicity vs Gorgeous Complexity

Mazda CX-30 vs Toyota C-HR

Share

CaruserMagz.comPerbandingan Mazda CX-30 vs Toyota C-HR – Konsumen Indonesia peminat Compact SUV 500 Jutaan kini memiliki pilihan cukup sulit, yaitu Mazda CX-30 vs Toyota C-HR. Pasalnya kedua SUV kompak tersebut menggoda kaum muda yang ingin tampil stylist dengan kekhasan masing-masing.

Kehadiran Mazda CX-30 memang sangat berpotensi menggoyang minat calon konsumen Toyota C-HR, mengingat harganya yang tidak terpaut jauh, tapi menawarkan fitur, style, quality dan desain yang patut dibanggakan pemiliknya.

Kami ingin memberikan informasi komparatif mengenai kedua Compact SUV terbaik di Indonesia ini. Khususnya apa saja keunggulan dan kekurangan masing-masing dari Mazda CX-30 vs Toyota C-HR, yang patut dipertimbangkan peminat SUV kompak 500 jutaan. Berikut ulasannya:

Harga

Hal pertama yang harus dibandingkan tentu adalah harga, karena ini terkait anggaran yang tersedia di kanton konsumen. Berikut harga masing-masing varian dari kedua Compact SUV ini:

Mazda CX-30Harga
CX-30 TouringRp 479.900.000
CX-30 Grand TouringRp 519.900.000
Toyota C-HRHarga
C-HR 1.8 CVT – Single ToneRp 511.090.000
C-HR 1.8 CVT – Dual ToneRp 512.550.000
C-HR Hybrid – Single ToneRp 546.290.000
C-HR Hybrid – Dual ToneRp 547.790.000

Dari tabel di atas, dapat kita ketahui bahwa harga Mazda CX-30 lebih murah dari C-HR, khususnya untuk varian termurah, dimana CX-30 lebih murah Rp 31 jutaan. Tipe termahal C-HR non-Hybrid lebih murah Rp 7,3 jutaan saja. Sedangkan tipe termewah C-HR Hybrid lebih mahal Rp 28 jutaan.

Baca juga: Pilihan Compact SUV Mewah 500 Jutaan di Indonesia

Desain Mazda CX-30 vs Toyota C-HR

Membandingkan desain kedua compact SUV 500 Jutaan ini adalah hal yang paling menarik. Kami kira disinilah letak persaingan sengit CX-30 vs C-HR. Karena keduanya menyasar segmen konsumen yang sama dengan harga yang tidak berbeda jauh. Perbandingan desain ini tentu subjektif menurut pendapat pribadi kami

Desain Eksterior

Untuk eksterior kami mengistilahkah persaingan kedua mobil yang tergolong mewah ini dengan “Luxurious Simplicity vs Gorgeous Complexity“. Luxurious Simplicity atau ‘Desain minimalis yang Mewah‘ untuk Mazda CX-30 dan Gorgeous Complexity atau ‘Kerumitan yang Indah‘ untuk Toyota C-HR. Keduanya menawarkan tampilan yang stylist dengan bahasa desain khas masing-masing yang bertolak belakang.

Mazda CX-30 Indonesia Diluncurkan
Mazda CX-30 Indonesia

Mazda CX-30 dengan konsep desain “Less is More” tampil memukau dan cantik. Lekukan-lekukannya nampak klimis dan minim garis-garis patah. Desain ini memenuhi ekspektasi orang muda yang suka tampil elegan tapi tetap sporty, kalem, kharismatik dan sosok pangeran yang akan berkuasa di masa depan.

Perbedaan Toyota C-HR Hybrid dari versi Standar
Toyota C-HR Hybrid

Sedangkan Toyota C-HR dengan bahasa desain TNGA-nya tampil lebih sporty dengan garis-garis rumit. Ini adalah desain yang memenuhi ekspektasi orang-orang yang ingin menjadi pusat perhatian, talkative, suka show-off dan periang. Bahasa desain C-HR yang mengarah ke sportcar seolah berkata “Look at me! I am gorgeous indeed!

Baca: Kelebihan dan Kekurangan Toyota C-HR Indonesia

Desain Interior

Di dalam kabin, kedua mobil ini juga senada dengan eksterior masing-masing. Keduanya nampak dan terasa mewah berkat bahan-bahan interior yang berkualitas tinggi. Keduanya juga mengusung bahasa desain masing-masing dimana Mazda CX-30 terlihat simpel, minimalis dan luxury. Sedangkan C-HR tetap dengan kompleksitas desain yang terlihat berani.

Interior Mazda CX-30 yang Mewah
Interior Mazda CX-30 yang Mewah

Namun jika harus dibandingkan, maka interior Mazda CX-30 terasa lebih sempurna untuk kemewahan, berkat bahan-bahan soft-touch yang lebih banyak, dan desain minimalis yang terasa lebih user friendly.

Toyota C-HR Interior
Toyota C-HR Interior

Dimensi

Dalam hal dimensi, Mazda CX-30 lebih panjang 3,5 cm dan lebih rendah 2,5 cm dibanding C-HR. Dalam hal lebar keduanya sama pada angka 179,5 cm. Artinya Mazda CX-30 akan terlihat lebih aerodinamis jika disandingkan dengan C-HR.

CX-30 juga unggul dalam hal jarak terendah ke jalan dengan ground-clearance 18 cm, sedangkan C-HR hanya 15,4 cm. Artinya CX-30 akan punya daya jelajah yang lebih baik dari C-HR. Hal itu berkat velg 18-inci pada CX-30 yang lebih besar 1-inci dari C-HR. Namun C-HR memiliki radius putar 10 cm lebih baik dari CX-30.

Berikut perbandingan dimensi CX-30 vs C-HR secara detail:

DimensiToyota C-HRMazda CX-30
Panjang4.360 mm4.395 mm
Lebar1.795 mm1.795 mm
Tinggi1.565 mm1.540 mm
Ground Clearance154 mm180 mm
Jarak Sumbu Roda2.640 mm2.655 mm
Jarak pijak roda depan1.550 mm1.565 mm
Jarak pijak roda belakang1.570 mm1.565 mm
Kapasitas Tangki BBM50 L
43 L (Hybrid)
51 L
Ukuran Ban215/60 R17215/55 R18
Jenis BanRadialRadial
Ukuran Velg Alloy17 Inch18 Inch
Radius Putar5.2 m5.3 m

Teknologi Mesin & Performa

Dalam hal mesin, kedua mobil ini juga punya kekhasan masing-masing yang sangat menarik. Mazda CX-30 dengan teknologi SkyActiv-G yang terkenal powerful dan Toyota C-HR dengan powertrain Hybrid canggih, senyap dan sangat irit bahan bakar. Berikut perbandingan data spesifikasi mesin CH-R vs Mazda CX-30:

Spesifikasi MesinToyota C-HRC-HR HybridMazda CX-30
Kode Mesin2ZR-FBE
DOHC – VVT-i
2ZR-FXE
DOHC – VVT-i
SKYACTIV-G
DOHC 16-Valve
Kubikasi1.798 cc 4-Silinder1.798 cc 4-Silinder1.998 cc 4-Silinder
Tenaga140 ps @6000rpmMesin: 98 ps @6.000rpm
Motor Listrik: 72 ps
155 hp @6.000 rpm
Torsi174.6 Nm @4.000rpmMesin: 142 Nm @4.000rpm
Motor Listrik: 163 Nm
200 Nm @4.000 rpm
TransmisiCVT – FWDCVT – FWDAT 6-Speed – FWD
Tanki50-Liter43-Liter51-Liter

C-HR disediakan dalam 2 pilihan mesin, dimana varian bermesin hybrid adalah tipe yang sangat menarik berkat tambahan motor listrik yang membuat C-HR lebih bertenaga sekaligus jauh lebih irit bbm dari CX-30. Penggabungan tenaga mesin bakar dan motor listrik pada C-HR adalah sekitar 170 ps dengan torsi sekitar 300 Nm.

Pada C-HR Hybrid, Motor listrik dan mesin bakar akan berbagi beban secara proporsional dan seefisien mungkin sesuai kebutuhan, sehingga C-HR bisa sangat efisien bahkan di kondisi jalanan perkotaan yang stop-and-go. Ini adalah teknologi mesin yang tentu lebih canggih dari milik CX-30 dengan mesin bakar murni.

Kami bisa simpulkan bahwa untuk urusan dapurpacu, Toyota C-HR unggul pada varian hybrid-nya. Tapi jika perbandingan secara fair dengan varian bermesin bakar murni, maka Mazda CX-30 lebih unggul 15 ps tenaga dan 25 Nm torsi.

Keiritan Bahan Bakar

Konsumsi bbm rata-rata Toyota C-HR Hybrid dari hasil pengujian media profesional adalah 22,3 km/liter untuk rute dalam kota dan 22,9 km/liter untuk rute tol. Itu adalah figur keiritan yang superior untuk mobil penumpang.

Bahkan dalam pengujian jarak jauh, C-HR Hybrid mencatatkan angka konsumsi bbm rata-rata yang luar biasa irit, yaitu hingga 28 km/liter. Sedangkan C-HR tipe Non-Hybrid mencatatkan angka rata-rata 13 km/liter dengan rute beragam.

Sedangkan konsumsi bbm Mazda CX-30 mencatatkan angka 12,4 km/liter untuk rute dalam kota dan hingga 18,2 km/liter pada rute tol. Itu adalah angka yang juga lumayan irit untuk standar mobil bermesin bakar konfensional. Hanya saja, jika harus dibandingkan dengan C-HR Hybrid, tentu akan kalah telak mengingat teknologi mesin yang berbeda, sehingga perbandingan yang lebih fair adalah dengan C-HR versi non-hybrid.

Biaya Servis

Biaya servis rutin normal C-HR seperti banyak diberitakan oleh media adalah sejumlah Rp 17,7 jutaan selama waktu 5 tahun atau hingga jarak tempuh 100.000 km. Dengan rincian Rp 11,3 juta untuk suku cadang dan Rp 6,4 juta untuk biaya servis perawatan rutin.

Sedangkan Mazda CX-30, walau sering diisukan bahwa biaya servis-nya mahal karena merupakan brand premium, ternyata tidak seseram yang dibayangkan.

Memang bisa dibilang lebih mahal dibanding biaya servis mobil rakyat semisal Avanza dan Innova, tapi jika dibandingkan dengan C-HR, ternyata biaya servis Mazda CX-30 lebih murah untuk total selama 5 tahun, yaitu sekitar Rp 15 jutaan sudah termasuk suku cadang dan biaya servis. Dengan pertimbangan kemungkinan servis tak terduga, maka dapat dikatakan kedua compact SUV mewah ini cukup setara dalam hal biaya perawatan rutin.

Pengendalian

Pengendalian adalah terkait dengan kesenangan mengemudi. Kedua mobil ini sudah menganut standar yang tinggi untuk kenikmatan mengemudi dan memang dibangun untuk kenikmatan mengemudi.

Mazda sudah terkenal mengenai pengendalian yang presisi, kestabilan yang baik dan feedback setir yang dipuji-puji banyak reviewer otomotif. Sehingga CX-30 tidak perlu diragukan lagi untuk superioritas urusan fun-to-drive.

Toyota C-HR sudah menggunakan platform TNGA yang terkenal advance untuk pengendalian. Berbagai reviewer terkenal mengatakan bahwa C-HR benar-benar lebih baik dari mobil-mobil Toyota dengan teknologi platform sebelumnya. Hebatnya, Toyota berhasil membuat C-HR tetap tergolong nyaman untuk penumpang. Hanya saja, untuk urusan kenikmatan bagi pengemudi, Mazda CX-30 tetap unggul.

Kenyamanan

Dalam hal kenyamanan, kedua crossover ini adalah mobil mewah sehingga tentu nyaman. Namun untuk penumpang, Toyota C-HR dapat dikatakan lebih nyaman dibanding CX-30. Karena kabin baris kedua yang lebih lapang, kerebahan sandaran kursi belakang yang lebih baik dan suspensi yang tergolong lebih empuk dibanding CX-30.

Mazda CX-30 masih seperti mobil Mazda kebanyakan dimana kabin belakang tidak begitu mendapat perhatian untuk kenyamaan. Mungkin ini adalah ‘faktor Nay‘ terbesar untuk konsumen memilih mobil Mazda. Apalagi bagi mereka yang menganggap kenyaman penumpang sangatlah penting.

Fitur Mazda CX-30 vs Toyota C-HR

Persaingan sengit kedua Compact SUV ini juga terjadi pada sisi fitur-fiturnya. Keduanya menawarkan fitur kekinian yang modern dan fungsional dalam hal keselamatan, keamanan, kenyamanan, dan hiburan.

Dalam hal fitur keamanan, keduanya dapat dikatakan imbang karena memiliki fitur-fitur keamanan dengan fungsi yang sama, semisal Alarm Mobil, Power Door Locks, Immobilizer, dan Perangkat Anti Maling.

Berikut perbandingan dalam tabel untuk fitur Mazda CX-30 vs Toyota C-HR:

Fitur EksteriorC-HRC-HR HybridCX-30
Headlamp LEDX√√
Antena Terpadu√√√
Lampu sein kaca Spion Luar√√√
Kaca spion elektrik√√√
Spoiler Belakang√√√
SunroofXX√

Untuk fitur eksterior yang bisa dinikmati dari interior mobil, Mazda CX-30 unggul dengan adanya sunroof, fitur ini membuat CX-30 terasa lebih mewah.

Fitur KeselamatanC-HRC-HR HybridCX-30
Rem ABS + EBD + BA√√√
Airbag Pengemudi√√√
Airbag Penumpang Depan√√√
Airbag Samping Depan√√√
Sabuk Pengaman Belakang√√√
Pengingat Sabuk Pengaman√√√
Pengingat Pintu Terbuka√√√
Crash Sensor√√√
Child Safety Locks√√√
Pelindung Benturan Samping√√√
Pelindung Benturan Depan√√√
Engine Check Warning√√√
Vehicle Stability Control System√√√
Hill Start Assist Control√√√
Blind Spot Monitoring√√√
Rear Cross Traffic AlertX√√
Lane Departure Warning SystemXX√
Lane Keep Assist SystemXX√

Tabel di atas menunjukkan bahwa Mazda CX-30 unggul dalam hal fitur keselamatan, karena telah memiliki beberapa fitur intelligent seperti Lane Warning & Keeping Assist System. Selain itu, keduanya relatif memiliki fitur keselamatan yang sama.

Fitur KenyamananC-HRCX-30
Power Steering√√
AC – Automatic Climate Control√√
Ventilasi AC Belakang√√
AC – Heater√√
Power Outlet√√
Jok Kulit√√
Bahan Soft-touch√√
Pengaturan Kursi Pengemudi√√
Pengingat Level BBM√√
Headrest Kursi Belakang√√
Cup Holder – depan√√
Cup Holder – belakang√√
Steering Control Buttons√√
Follow Me Home Headlamps√X
Power Window Depan & Belakang√√
On Board Computer√√

Fitur follow me home pada headlamp menjadi keunggulan Toyota C-HR dibanding CX-30. Fitur tersebut akan menunda pemadaman lampu depan saat kita sampai di garasi, untuk memberi penerangan sembari kita masuk ke rumah. Namun secara keseluruhan dapat dikatakan imbang mengingat fitur follow me home tidaklah signifikan fungsinya, lebih kepada gimmick marketing.

Fitur InfotainmentC-HRCX-30
Radio AM/FM√√
Speaker depan√√
Speaker belakang√√
Audio Touchscreen√√
Konektifitas Bluetooth√√
Apple CarPlay√√
Android Auto√√
Soket USB√√

Untuk fitur infotainment atau hiburan, dapat dikatakan keduanya imbang karena memiliki paket fitur yang sama. Dalam hal ini tinggal masalah selera antara desain penampakan center cluster yang kompleks pada C-HR atau tampilan minimalist driver oriented pada CX-30.

Layanan Purna Jual

Untuk layanan purna jual, tentu Toyota lebih luas dari Mazda, karena dealer-dealer Toyota telah mencapai kota-kota kabupaten. Sedangkan Mazda pada umumnya hanya ada di kota-kota besar, khususnya ibu kota provinsi. Sehingga bagi Anda yang di pelosok, akan lebih nyaman dalam hal layanan purna jual jika memilik Toyota C-HR.

Kesimpulan Komparasi Mazda CX-30 vs Toyota C-HR

Dari perbandingan tersebut, kami kira kedua Compact SUV berplatform monokok ini sangat menarik dan punya segmen konsumen yang sama, yaitu anak-anak muda yang melek teknologi, stylist dan tentunya lumayan tajir.

Mazda CX-30 sangat menarik dalam hal desain minimalis-nya, handling, fitur dan kemewahan interiornya. Sedangkan Toyota C-HR memiliki unsur penggoda dari desain futuristik yang di luar gaya mainstream, teknologi mesin hybrid yang senyap dan super irit.

Sebagai kesimpulan, berikut kami highlight kelebihan dan kekurangan terhadap kompetitornya masing-masing:

Mazda CX-30

  • Keunggulan CX-30: Keasyikan Mengemudi, Tenaga Mesin, Fitur, Desain Minimalist yang menawan, Kemewahan dan Bahan Interior, dan Brand Image Premium.
  • Kekurangan CX-30: Kabin belakang sempit, jaringan servis purna jual, Konsumsi bbm (bbm harus spesifikasi RON tinggi).

Toyota C-HR

  • Keunggulan C-HR: Keiritan bahan bakar (tipe Hybrid), kesenyapan sangat baik, jaringan servis purna jual, desain eksterior unik.
  • Kekurangan CH-R: Kabin belakang claustrophobic, fitur keselamatan tidak sebaik CX-30, Ground Clearance rendah.

Jika ditanya yang mana yang menjadi pilihan kami jika harus memilih di antara kedua mobil cantik ini, kami kira itu adalah pertanyaan yang sulit. Kami sangat suka pada desain Mazda CX-30 tapi sangat tertarik dengan teknologi hybrid pada mesin C-HR. Seandainya mesin hybrid C-HR bisa dijejalkan pada Mazda CX-30, niscaya itu sempurna. Tapi jika memang harus memilih, maka Mazda CX-30 kami rasa memenangkan selera kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)