Memahami Fitur Canggih Toyota Yaris Cross Indonesia, Pengertian dan Fungsi

Fitur Canggih Toyota Yaris Cross

Share

CaruserMagz.comPengertian dan Fungsi Fitur-fitur Toyota Yaris Cross yang Canggih – Toyota Yaris Cross adalah Compact SUV segmen-B yang lumayan canggih di kelasnya. SUV gagah ini merupakan pendatang baru di Indonesia sejak Mei 2023 yang menantang Honda HR-V, Hyundai Creta, Kia Seltos, dan Suzuki Grand Vitara.

Tak hanya mengandalkan brand image triple-elips yang besar, Toyota melegkapi Yaris Cross dengan fitur-fitur canggih. Sehingga memang layak bersaing di segmennya dalam hal fungsionalitas, kecanggihan, build quality dan harga tentunya.

Menjadi sangat menarik, karena dengan fitur yang juga canggih, tampilan gagah dan kualitas interior yang mewah, ternyata harga Toyota Yaris Cross lebih murah dari Honda HR-V.

Bagi kamu yang penasaran secanggih apa fitur-fitur Yaris Cross, baca artikel ini hingga selesai untuk memahaminya. Berikut kami sajikan pengertian dan fungsi tiap fitur tersebut:

Keselamatan

Yaris Cross sudah dibekali fitur Advance Driving Assist System (ADAS) yang disebut Toyota Safety Sense (TSS). Fitur berbasis radar dan kamera tersebut terdiri dari:

  • Pre Collision Warning – Peringatan dengan bunyi jika ada objek di depan mobil yang berpotensi tertabrak. Mencegah terjadi tabrakan dengan membuat pengemudi jadi waspada lebih dini.
  • Pre Collision Braking – Jika pengemudi tidak mengambil tindakan seteah diingatkan, maka sistem ADAS akan mengaktifkan rem untuk mencegak tabrakan frontal.
  • Lane Departure Warning – Peringatan dengan visual dan suara jika mobil yang dikendarai akan keluar jalur tanpa disengaja.
  • Lane Departure Prevention – Jika pengemudi tidak mengambil tindakan yang tepat untuk mencegah mobil keluar jalur, maka sistem akan membantu mengembalikan posisi mobil dengan mengintervensi setir.
  • Lane Keeping Control – Fitur yang membantu pengemudi dalam mengikuti jalur marka jalan dan meminimalkan goyangan kendaraan saat berkendara di jalur lurus. Saat diaktifkan berbarengan dengan fitur cruise control adaptif, maka akan seperti mobil semi-otonom yang bisa mengarahkan mobil sendiri.
  • Adaptive Cruise Control – membantu pengemudi untuk berkendara di jalur lengang dengan kecepatan stabil yang ditentukan, tanpa menginjak pedal gas dan rem. Radar membantu mendeteksi kendaraan lain di depan dan membantu menjaga jarak aman, menurunkan kecepatan sesuai kendaraan di depan jika lebih lambat.
  • Front Departure Alert – memberi peringatan jika kendaraan lain di depan sudah mulai jalan, misalnya saat berjalan merayap atau stop and go di kemacetan.
  • Automatic High Beam – Fitur yang mengatur lampu jauh aktif atau non-aktif secara otomatis, dengan mendeteksi kendaraan lain dari arah berlawanan. Sehingga pengemudi tidak perlu repot mengendalikan tuas lampu jauh.
Fitur TSS Pada Yaris Cross
Fitur TSS Pada Yaris Cross

Fitur Keselamatan Standar

  • Blind Spot Monitoring – Sistem yang memberi tahu pengemudi dengan memberikan sinyal grafis di kaca spion samping, jika ada kendaraan lain yang bergerak di area blind spot.
  • Rear Cross Traffic Alert (RCTA) – memberi peringatan jika saat akan mundur, ternyata ada kendaraan lain yang akan melintas. Ditujukan untuk mencegak tabrakan di belakang mobil.
  • Vehicle Stability Control (VSC) – menjaga kestabilan kendaraan saat melakukan manufer di tikungan tajam, untuk mencegah oversteering atau understeering.
  • Hill Start Assist (HSA) – mencegah kendaraan mundur saat berhenti di tanjakan. Sangat membantu saat terjebak kemacetan di tanjakan.
  • Fitur Rem ABS-EBD-BA – Fitur mencegah rem terkunci dan membantu pendistribusian pengereman secara tepat. Sehingga mencegah mobil roda terkunci dan memperpendek jarak pengereman.
  • 6-Airbag – Kantung udara lengkap, di dashboard, lingkar kemudi, seluruh sisi kaca samping (curtain) dan sisi samping pengemudi dan penumpang depan.
  • Alarm dan Immobilizer – Fitur pencegah maling, sehingga mobil tidak bisa dihidupkan tanpa kunci aslinya.
  • Emergency Brake Signal – lampu rem akan berkedip-kedip jika mengemudi melakukan hard braking atau rem mendadak.
  • Front and Rear Clearan Sonar – Sensor Parkir depan dan belakang untuk mencegah benturan saat di parkiran.
Fitur Keselamatan Toyota Yaris Cross
Fitur Keselamatan Toyota Yaris Cross

Kenyamanan dan Hiburan

  • Convenient Auto AC – Mulai tipe S, Yaris Cross sudah dilengkapi AC otomatis. Cukup menentukan temperatur yang diinginkan, AC akan menyesuaikan.
  • Seamless Electric Power Back Door with Kick Sensor – Fitur membuka pintu bagasi dengan ayunan kaki sehingga tidak perlu menggunakan tangan saat banyak barang bawaan.
  • Neat Electric Seat Adjuster – Pengaturan posisi pengemudi dengan tuas-tuas elektrik.
  • Marvelous 10.1″ Display Audio with Wireless Smartphone Connectivity – Head unit 10,1 inci dengan koneksivitas tanpa kabel.
Fitur Kenyamanan Toyota Yaris Cross
Fitur Kenyamanan Toyota Yaris Cross

Fitur Modern

  • Dashcam DVR – kamera untuk merekam perjalanan. Biasanya bisa diajdikan alat bukti jika terjadi tabrakan.
  • Fancy Panoramic Glass Roof with Power Sunshade – atap kaca yang bisa dibuka sehingga mobil lebih terang.
  • Panoramic View Monitor – kamera 360 yang sangat membantu saat parkir di tempat sempit.
  • Dynamic Paddle Shift – pengaturan rasio gigi secara manual pada mobil matic.
  • Blazing LED Headlamp with DLR & Follow Me Home – fitur lampu utama tidak langsung mati saat berhenti di parkiran. Lampu akan mati sendiri dalam beberapa detik setelah mesin dimatikan, sehingga memberi penerangan saat pengemudi dan penumpang keluar dari mobil.
  • Welcoming Lamp – lampu di bawah spion yang akan hidup saat pemegang kunci mobil mendekat, untuk memberi tahu keberadaan mobil.
  • Multicolor Ambient Illumination Light with Voice Command Control – fitur estetika pencahayaan di kabin yang bisa diubah-ubah warnanya dengan perintah suara.
  • Auto Folding & Electric Retractable Outer Mirror – Spion yang akan melipat sendiri jika pengemudi keluar dari mobil dan menjauh. Sebaliknya membuka sendiri jika pengemudi akan memasuki mobil.
  • Modern Wireless Charger – pengecasan tanpa kabel untuk gadget yang memiliki fitur pengecasan nircable.
  • Endearing Drive Mode (ECO, Normal, Power) – pilihan mode mengemudi hemat BBM, normal atau dengan tenaga maksimal.
  • High Technology Hybrid System – Sistem hybrid yang mengatur distribusi tenaga ke roda penggerak apakah dari mesin bakar atau dari motor listrik, sesuai kebutuhan. Sistem ini juga mengatur pengecasan baterai listrik dari energi yang seharusnya terbuang seperti pengereman, saat mobil melewati turunan atau mobil diperlambat dengan engine brake.
  • Air Purifier – pembersih atau penyaring udara kabin hingga ke level partikel terkecil, sehingga udara lebih bersih untuk penumpang.
Kecanggihan Compact SUV
Fitur-fitur Toyota Yaris Cross

Konektifitas T-intouch

Konektifitas berbasis internet ini menghubungkan mobil dengan gadget pemilik mobil. Sehingga beberapa fungsi dan fitur bisa dipantau dari smartphone. Pada Yaris Cross, fitur ini terdiri dari:

  • Safety Convenience: Find My Car – menunjukkan posisi kendaraan secara akurat saat di parkir. Sehingga memberikan rasa aman pada pemilik mobil.
  • Safety Convenience: Geofencing – fitur untuk membatasi wilayah jelajah mobil. fitur ini akan memberi peringatan jika mobil keluar dari batas wilayah yang ditentukan.
  • E-Care Maintenance – memberi peringatan perawatan secara berkala untuk memastikan mobil dalam kondisi terbaik setiap saat.
  • Trip Driving Update – Merekam semua perjalanan mobil termasuk jarak dan durasi untuk mendukung mobil selalu dalam performa yang baik.
  • Road Assistance – Disediakan tombol SOS. Jika pemilik Yaris Cross yang mengalami kecelakaan menekan tombol SOS, Call Center Toyota akan mengarahkan ke penyedia Emergency Road Assistance (ERA) agar pemilik mobil merasa lebih aman saat berkendara.
  • Inquiry Support Center – Bantuan langsung dari Toyota Call Center jika pengemudi Yaris Cross mengalami masalah di jalan.
  • Reward Program: Safe Driving Reward – program penghargaan untuk pengendara mobil Toyota yang selalu mengendarai mobilnya secara aman.
T-intouch
Fitur T-intouch pada Yaris Cross

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *