Inikah Honda CR-V 2023 Generasi Baru? Lebih Klimis Mirip Mazda

Honda CR-V Generasi Baru Dirender, Lebih Klimis seperti Mazda

Share

CaruserMagz.comPerkiraan Wajah Honda CR-V 2023 Generasi Baru – Channel YouTube “LK Official” dari India yang sering memposting mengenai perkiraan mobil-mobil baru dan konsep yang akan datang, memposting sebuah video yang mereka beri judul “Honda CR-V 2022-23 || Design Inspired MDX” pada 20 Agustus 2021.

Seolah mengobati rasa penasaran netizen akan penampakan Next-gen CR-V, video yang ditayangkan begitu sempurna seolah merupakan video resmi dari Honda untuk CR-V generasi baru, yang kabarnya akan diluncurkan pada tahun depan.

Namun ternyata, dari judulnya dapat kita ketahui bahwa ini adalah reka digital berdasarkan mobil Acura MDX, yang merupakan kembaran CR-V dari merek premium milik Honda.

Wajah CRV next-gen jika gunakan desain Acura MDX 2022
Wajah CRV next-gen jika gunakan desain Acura MDX 2022

Menarik disimak, jika benar CR-V generasi-6 akan berbasis desain Acura MDX 2022. Bukan tidak mungkin, karena Acura adalah anak perusahaan Honda yang dikenal di Amerika, dimana CR-V juga menjadi salah satu mobil sejuta umatnya orang Amerika.

Menurut Channel LK Official, Honda Next-gen CR-V 2023 akan hadir dengan mesin bensin dan diesel, juga akan ada versi hybrid layaknya HR-V.

Berdasarkan foto-foto spyshot saat CR-V baru tersebut uji jalan, cukup cocok dengan penampakan MDX 2022, karena memiliki desain yang lebih clean, grill yang lebih simpel, intake yang lebih rendah, dan lampu-lampu yang ramping.

Render Honda CR-V Generasi Baru by LK
Honda CR-V Generasi Baru – Rekaan LK Official

Reka digital ini sepertinya mencampur bahasa desain pada Honda HR-V terbaru dengan bentuk keseluruhan bodi milik Acura MDX 2022, lalu diberi emblem CR-V.

Hal itu terlihat dari grill depan yang lebar dengan banyak garis horizontal, ini lebih identik dengan HR-V ketimbang grill CRV dalam balutan kamuflase yang berbentuk honeycom besar-besar.

Dari Acura MDX, terlihat bentuk headlamp dan rearlamp, kap mesin, bumber depan dan belakang, fog-lamp housing, keseluruhan sisi samping hingga ke desain velgnya.

Acura MDX 2022
Acura MDX 2022

Jika merujuk ke Acura MDX 2022, Honda CR-V 2023 akan mendapat interior yang didesain ulang. Dashboard lebih clean jadi bernuansa Mazda terkini, yaitu dengan flaoting head unit, AC digital minimalis, doortrim yang benar-benar berbeda dan bentuk kursi yang juga baru.

Baca: Honda CR-V akan Facelift di 2022, Ini Penampakannya!

Honda CR-V Generasi Baru Dirender, Lebih Klimis seperti Mazda
Honda CR-V Generasi Baru Dirender, Mirip interior Mazda

Di interior, hal-hal yang terdeteksi adalah adanya ambient light, kursi tengah baris kedua yang bisa dilepas sehingga bisa jadi akses ke baris ketiga, pengaturan kursi depan secara elektrik 8 arah, ada juga tombol Eassy-Access di kursi baris kedua untuk memberi jalan ke baris ketiga langsung dari pintu.

Interior Kabin Acura MDX 2022
Interior Kabin Acura MDX 2022 – dengan Removable Center Seat

Mengenai fitur, akan ada head-up display, Wireless Apple CarPlay, Andoid Auto, AT&T Hotspot, fitur navigasi satelit, koneksi smartphone, bluetooth audio, Honda App Center, Wireless Charging, charging port hingga baris ketiga.

Uniknya tertulis kata ‘Alexa‘ dan ‘Cabin Talk‘ pada display depan head unitnya, itu berarti akan ada fitur Voice Command seperti yang kita temui pada Wuling Almaz dan Mercedes-Benz MBUX, namun CR-V akan menggunakan Alexa yang berbasis teknologi Amazon.

Fitur-fitur CR-V 2023 - Reka Digital
Fitur-fitur CR-V 2023 – Reka Digital

Namun sekali lagi, ini hanyalah reka digital dari kreatifitas netizen India, bukan merupakan rilis resmi dari Honda Motor Corporation.

Jika kita perhatikan, LK Official hanya menggabungkan bahasa desain pada grill HR-V terbaru pada bentuk keseluruhan Acura MDX, lalu memberi emblem CR-V dengan smooth, sehingga nampak seolah video resmi dari Honda.

Penampakan asli dari Honda CR-V generasi baru, kabarnya akan debut global pada pertengahan 2022 dan mulai resmi dipasarkan di Amerika pada tahun 2023. Jadi untuk masuk Indonesia, kemungkinan pada tahun 2024.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *