Mitsubishi Pamerkan New Xpander di 20 Kota Besar, ini Lokasi Mall dan Jadwalnya di Januari 2022

New Xpander Sport - Facelift 2022

Share

CaruserMagz.comMitsubishi Pamerkan New Xpander di 20 Kota Besar pada Januari 2022 – Khusus untuk Mitsubishi Xpander, sepertinya PT MMKSI menerapkan strategi pemasaran yang megah sejak awal kehadirannya di Indonesia. Tak terkecuali model major facelift 2022 ini, juga diperkenalkan melalui pameran tunggal serentak di kota-kota besar Indonesia.

Pada Januari 2022, PT MMKSI menggelar pameran khusus untuk memperkenalkan New Xpander dan New Xpander Cross 2022 lebih dekat pada konsumen. Pameran tunggal tersebut bertajuk “Mitsubishi Supermarket Exhbition” dan “Mitsubishi Motors Auto Show“.

Pameran yang digelar di pusat-pusat perbelanjaan di 20 kota besar Indonesia tersebut dilangsungkan pada tanggal 10-30 Januari 2022.

Kami dengan senang hati menyambut Anda untuk dapat berpartisipasi pada aktivitas ini, mengeksplor, menjajal New Xpander dan New Xpander Cross,” kata Director of Sales & Marketing Division MMKSI, Tetsuhiro Tsuchida pada Selasa 11 Januari 2022.

Pameran Mitsubishi Januari 2022 di 20 Kota
Pameran Mitsubishi Januari 2022 di 20 Kota

Pameran tunggal Mitsubishi yang dibuat megah di pusat-pusat perbelanjaan seperti ini pernah dilakukan MMKSI setelah debut global Xpander pada Agustus 2017 silam.

Bahkan di beberapa kota, acara pengenalan Xpander di tahun 2017 tersebut menghadirkan 3 influencer otomotif paling berpengaruh di Indonesia, yaitu trio YouTuber kondang, Bung Fitra Eri, Om MotoMobi dan Ridwan Hanif, ditambah brand ambasador Mitsubishi, Rifat Sungkar dan pembalap wanita Diandra Gautama.

Akankah gelaran road-show new Xpander tahun 2022 ini juga akan digelar semegah itu? Sepertinya tidak, karena belum ada riaknya di media sosial seheboh pada tahun 2017 silam.

New Xpander Facelift - Dipamerkan di 20 kota pada Januari 2022
New Xpander Facelift – Dipamerkan di 20 kota pada Januari 2022

Menghadirkan Experience Sensari Berada di Kabin Mewah New Xpander

Kami kira inisiatif pengenalan Xpander dengan membuat event besar di pusat perbelanjaan adalah langkah tepat. Apalagi, Mitsubishi juga menyiapkan unit test-drive yang membuat calon konsumen bisa langsung merasakan sensasi mengendarai New Xpander.

Mobil yang berambisi mengalahkan Avanza cs harus menghadirkan experience dalam menyentuh kemewahan kabinnya, menyaksikan langsung keindahan desain eksteriornya, merasakan kenyamanan suspensi dan kesenyapan kabin saat dalam perjalanan, dan kenikmatan mengemudikan sebuah LMPV yang berasa lebih mewah dari kompetitornya.

Karena tanpa experience tersebut, kebanyakan masyarakat Indonesia masih memandang mobil selain dari merek triple-elips sebagai opsi kedua dan seterusnya.

Lokasi dan Jadwal Pameran New Xpander di 20 Kota pada Januari 2022

Bagi Sobat Car Users yang ingin menghadiri pameran Mitsubishi ini, bisa mendatangi mall yang telah ditentukan pada jadwal yang telah diumumkan PT MMKSI di situs resminya.

Menurut rilis resminya, Mitsubishi juga menyediakan unit test-drive bagi calon pelanggan atau pengunjung yang ingin merasakan sensasi kemewahan New Xpander dan New Xpander Cross facelift 2022.

Pihak Mitsubishi juga akan menjelaskan berbagai paket bonus dan paket layanan gratis bagi pembeli New Xpander, seperti gratis suku cadang dan biaya jasa perawatan rutin, termasuk cairan oli dan chemical selama 4 tahun.

Beberapa pusat perbelanjaan yang dijadikan lokasi pameran mobil Mitsubishi ini antara lain ada Transmart Padang, Plaza Medan Fair, Palembang Trade Center, GAIA Mall Pontianak, Summarecon mall Bekasi, Tunjungan Plaza 6 Surabaya, Mega mall Manado dan masih banyak lagi.

Berikut daftar 20 kota dan mall lokasi pameran Mitsubishi serta tanggal pelaksanaannya:

 KotaLokasiTanggal
1PadangTransmart10 – 16 Januari 2022
2PontianakGAIA Mall10 – 16 Januari 2022
3BogorBotani Square10 – 16 Januari 2022
4PalembangPalembang Trade Center13 – 16 Januari 2022
5SurabayaTunjungan Plaza 613 – 16 Januari 2022
6MedanPlaza Medan Fair17 – 23 Januari 2022
7PekanbaruLiving World17 – 23 Januari 2022
8JakartaMall Kelapa Gading17 – 23 Januari 2022
9JambiJambi Town Square17 – 23 Januari 2022
10MalangMalang Town Square17 – 23 Januari 2022
11MakassarMall Ratu Indah20 – 23 Januari 2022
12BandungTrans Studio Mall20 – 23 Januari 2022
13BalikpapanPentacity24 – 30 Januari 2022
14ManadoMega Mall24 – 30 Januari 2022
15TangerangLippo Karawaci24 – 30 Januari 2022
16YogyakartaHartono Mall24 – 30 Januari 2022
17TasikmalayaPlaza Asia24 – 30 Januari 2022
18LampungChandra Supermarket24 – 30 Januari 2022
19BekasiSummarecon Mall Bekasi27 – 30 Januari 2022
20SemarangJava Mall27 – 30 Januari 2022

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *