BLOG INI DIJUAL (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Chery Tiggo 8 Pro Mengagumkan! Spesifikasi dan Fitur Premium, Harga Merakyat

Chery Tiggo 8 Pro Indonesia

Share

CaruserMagz.comMembedah Spesifikasi dan Fitur SUV Premium Chery Tiggo 8 Pro – Pabrikan asal China, Chery resmi comeback ke Indonesia pada paruh akhir 2022 lalu, dan mulai resmi menjual mobil barunya pada awal 2023.

Jenama yang pernah hadir di Indonesia itu sebelumnya dikenal sebagai merek Tiongkok yang menjual mobil tidak layak dan banyak dicibir karena desain dan kualitas yang tidak memadai.

Namun di awal tahun 2023 ini, Chery mengejutkan khalayak otomotif Tanah Air dengan peluncuran SUV Tiggo Series versi Indonesia-nya yang mengagumkan dari semua aspek.

Mobil flagship dari pabrikan Tiongkok ini adalah Chery Tiggo 8 Pro, medium SUV 7-Seater yang akan bersaing dengan Honda CR-V, Hyundai Santa Fe, Wuling Almaz, Nissan X-Trail, hingga SUV Eropa semisal Peugeot 5008, VW Tigual All Space dan Renault Koleos.

Dari semua aspek, Medium SUV Chery itu sangat menggiurkan. Spesifikasi dimensi yang besar, mesin yang sangat bertenaga, desain yang gagah dan kharismatik, kualitas interior yang premium, kenyamanan pada level mobil premium Eropa, serta fitur-fitur canggih kekinian yang banyak.

Hal-hal yang menarik dari Chery Tiggo 8 Pro:

Harga

Berikut daftar harga 2 varian Chery Tiggo 8 Pro di Indonesia:

  • Tiggo 8 Pro Luxury: Rp 528,5 juta
  • Tiggo 8 Pro Premium: Rp 558,5 juta

Mungkin itu dianggap harga yang mahal untuk mobil China dari merek pendatang baru. Tapi jika dibedah spesifikasi, fitur dan semua aspeknya, SUV ini seperti mobil Premium Eropa. Sehingga dengan tidak membanding versus kompetitornya saja, value-for-money SUV ini sudah terasa sangat superior.

Apalagi jika dibandingkan dengan kompetitornya dari Jepang dan Korea, semisal Honda CR-V, Hyundai Santa Fe, apalagi Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport. Semua kompetitor itu sudah berharga Rp 600 – 700 jutaan dengan spesifikasi dan fitur yang kalah jauh dari Tiggo 8 Pro.

Desain Eksterior

Desain eksterior Chery Tiggo 8 Pro ini dinilai banyak reviewer otomotif sudah sangat minim bernuansa mobil dari merek lain. Dimana desain mobil China sebelumnya mendapat stereotype banyak mnjiplak desain merek lain.

Secara keseluruhan, bentuk dan desain SUV flagship Chery ini terlihat gagah, kharismatik, modern dan sedap dipandang dari segala sisi. Body-nya yang lebar dan tinggi memberi kesan kokoh dan tangguh. Ini adalah desain yang bisa dicintai pemiliknya.

Chery Tiggo 8 Pro - Tampak Belakang
Chery Tiggo 8 Pro – Tampak Belakang

Namun menurut kami, memang masih ada nuansa desain merek lain. Bagian bingkai grill yang berwarna grey mengingatkan kita pada Audi Q8, sedangkan aksen krom berbentuk diamond di dalam grill mengingatkan kita pada Mercedes-Benz.

Garis-garis lampu LED di lampu belakang juga mengingatkan pada Audi Q8. Hanya saja kedua rumahan lampu belakang pada Tiggo 8 Pro tidak dihubungkan oleh LED horizontal yang memanjang.

Desain Interior

Masuk ke kabin, kita akan menyaksikan kemewahan First Class layaknya mobil premium Eropa. Itu terasa dan terlihat dari bentuk kursi yang mewah berbalut kulit berkualitas tinggi, sandaran kepala dengan bantalan yang bisa ditekuk, material soft-touch yang bertebaran, serta desain dashboard yang premium dan modern.

Kabin Mewah SUV Flagship China
Kabin Mewah SUV Flagship China

Perancangan interior Chery Tiggo 8 Pro ini menunjukkan keseriusan Chery membuat mobil premium. Tidak seperti merek China lainnya yang masing setengah-setengah.

Build quality setiap bagian interior juga sangat rapi, solid dan terasa luxury. Konsol tengah juga dibuat simpel, mudah difahami dan terasa mewah. Perancangan juga memperhatikan ergonomi posisi duduk yang nyaman bagi tiap penumpang.

Spesifikasi dan Fitur Tiggo 8 Pro

Dimensi

Ukuran Chery Tiggo 8 Pro ini lebih besar dari Honda CR-V, bahkan beberapa media menyebutnya pesaing bagi Hyundai Palisade secara spesifikasi. Walau harganya menunjukkan ia berada di segmen CR-V dan Santa Fe.

Berikut dimensi Chery Tiggo 8 Pro:

  • Panjang: 4.722 mm
  • Lebar: 1.860 mm
  • Tinggi: 1.745 mm
  • Wheelbase: 2.710 mm
  • Ground Clearance: 200 mm
  • Ukuran Ban dan Velg: 235/55 R18
  • Ukuran Tanki BBM: 51 Liter
  • Ukuran Bagasi: 1.179 liter (semua kursi tegak untuk 7-penumpang)
  • Bagasi dengan kursi baris-3 dilipat: 2.101 liter.
  • Luas Panoramic Roof: 1,96 m2

Mesin

  • Kode Mesin: TGDI
  • Teknologi: Mesin Bensin Turbo
  • Kapasitas: 2.0L (1.989 cc)
  • Silinder: 4-Silinder
  • Tenaga: 250 HP (253 PS)
  • Torsi: 390 Nm
  • Transmisi: Dual Clutch 7-Speed
  • Sistem Penggerak: Front Wheel Drive (FWD)

Dengan spesifikasi itu, maka Chery Tiggo 8 Pro bisa dinobatkan sebagai Medium SUV paling bertenaga di kelasnya. Bahkan tenaganya lebih besar dari Hyundai Palisade dan Santa Fe yang bermesin diesel.

Performa dan Keiritan BBM

Performa – Dari pengujian beberapa media, Tiggo 8 Pro bisa mencatatkan angka performa 0 – 100 km per jam dalam waktu kurang dari 8 detik. Media Kompas Otomotif mendapatkan angka 7,9 detik. Beberapa media lain mendapatkan angka 8 – 9 detik.

Keiritan konsumsi BBM – Dari situs luar negeri, mesin 2.0 TGDI pada Tiggo ini mencatatkan angka konsumsi BBM sekitar 13-14 km/liter (7L/100 km).

Figur itu teruji benar oleh beberapa media yang melakukan pengujian di jalur toll. Media GridOto mendapatkan angka 13,6 km/liter. Di jalur dalam kota, didapat angka konsumsi sekitar 8 km/liter. Itu tergolong irit untuk mobil sebesar Tiggo 8 Pro.

Interior Kokpit Chery Tiggo 8 Pro
Interior Kokpit Chery Tiggo 8 Pro

Fitur-fitur Canggih

  • ADAS: Fitur keselamatan canggih berbasis radar dan kamera, antara lain ada: Lane Departure Warning (LDW), Blind Spot Detection (BSD), Adaptive Cruise Control (ACC), Forward Collision Warning (FCW), Automatic Engine Brake (AEB), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Door Opening Warning (DOW), Traffic Sign Recognition (TSR), Intelligent High Beam Control (IHC), dan Around View Monitor (AVM).
  • Voice Command: English (Perintah suara dengan Bahasa Inggris)
  • Konektifitas: Intelligent Key Connection – Tombol kunci mobil ini bisa melakukan beberapa fungsi seperti membuka pintu bagasi dan menghidupkan mesin dari luar kabin untuk mengaktifkan AC sebelum masuk ke kabin.

Fitur Keselamatan Standard

  • 6-Airbags
  • Electric Parking Brake with Auto Hold
  • Rm ABS-EBD-BA
  • Vehicle Stability Control System (VSC)
  • Hill-Start Assist Control
  • Hill Descent Control
  • Traction Control System
  • Kamera 360o
  • Ventilated Disc Brake
  • dan lain sebagainya

Fitur Hiburan dan Kenyamanan Interior

Chery menyebut kenyamanan interior Tiggo 8 Pro sebagai ‘Royal Comfort‘, dengan klaim bahwa setiap penumpang mobil ini akan merasa seolah menjadi seorang bangsawan kerajaan. Itu ternyata bukan bualan belaka, karena interior Tiggo 8 Pro terasa pantas untuk klaim tersebut.

Berikut fitur dan kelengkapan interior Tiggo 8 Pro:

  • Audio Sound System: Sony
  • Head unit: 10.25 HD Capacitive Display
  • Meter Cluster full layar digital
  • Layar monitor untuk pengaturan AC di center console.
  • Dual Zone Automatic Air Conditioner (AC)
  • Android Auto dan Apple CarPlay (wire)
  • Air Purifier grade farmasi: level N95 menyaring lebih dari 95% partikel dan patogen. Sistem kontrol kualitas udara AQS + PM2.5 mendeteksi gas yang mengiritasi, secara otomatis beralih antara sirkulasi dalam dan luar untuk memblokir bakteri berbahaya.
  • Panoramic & Sun Roof
  • Ventilated Seats – dengan pendingin dan penghangat
  • High Quality Leather Seat
  • Soft Touch Materials: Dashboard, doortrim, center console
  • Ambient Lights
  • Electric Seat Adjuster
  • Memory Seat: 2 Posisi
  • Setir plat-bottom berpembalut kulit dengan tombol pengaturan yang lengkap: Adaptive Cruise Control, Audio Visual, dan Telpon.
  • Automatic Sensing Tail Door: Pintu bagasi terbuka secara otomatis saat remote control dibawa dalam jarak 1 meter dari belakang mobil.
Kabin first Class mobil China
Kabin first Class Tiggo 8 Pro

Kenyamanan dan Pengendalian

  • Bantingan Suspensi – Suspensi terasa empuk namun pengendalian tetap terasa tidak limbung berkat bobotnya yang besar. Kenyamanan suspensi mobil ini membuat penumpang merasa nyaman layaknya mobil premium.
  • Kualitas Interior – Semua bagian interior terasa soft dan solid. Jok kursi yang empuk dan tebal terasa seperti mobil berharga miliaran.
  • Pengendalian – Meskipun bertubuh besar, bobot setirnya tergolong ringan dan body mobil terasa stabil saat bermanufer. Namun tenaga yang terlalu besar dengan penggerak roda depan membuat pengemudi harus bijak dalam menekan pedal gas.
  • Kekedapan Kabin – Layaknya mobil premium, kekedapan kabin mobil ini sangat baik. Suara dari luar dan suara mesin diredam dengan sangat baik.
  • Kualitas audio – audio system dari merek Sony sudah cukup baik untuk mobil berharga 500 jutaan. Memang tidak sebaik merek premium semisal Bose, Harman/Kardon atau Burmester, namun sudah lebih dari cukup.

Garansi Super Panjang dan Gratis Perawatan

Chery menunjukkan keseriusan dan kepercayaan diri yang tinggi akan kualitas mobilnya, dengan garansi yang luar biasa panjang. Belum pernah ada garansi selama ini sebelumnya dari merek lain.

  • Garansi Mesin: 10 tahun atau 1.000.000 km
  • Garansi Komponen tertentu: 6 Tahun atau 150.000 km.
  • Gratis Perawatan: 4 Tahun atau 60.000 km

Hal-hal yang berpotensi membuat orang belum tertarik membeli

  • Popularitas merek belum luas – Harga 500 jutaan mungkin terkesan murah untuk mobil premium, tapi popularitas merek yang belum luas bisa membuat harga itu terasa mahal, karena belum ada reputasi yang menjadi jaminan peace of mind bagi konsumen.
  • Lokasi Layanan servis yang belum banyak – Dengan jaringan dealer dan servis yang belum banyak, konsumen di pelosok akan merasa enggan membeli SUV ini, karena akan menyulitkan saat butuh servis.
  • Konsumsi BBM tergolong kurang irit – 8 hingga 14 km/liter mungkin terkesan irit untuk mobil besar, tapi konsumen yang membeli mobil pada rentang harga 500 jutaan masih sangat peduli dengan keiritan BBM. Itu berbeda dengan level konsumen yang membeli mobil di atas Rp 1 Miliar.
  • Fitur ADAS ada yang kurang – Absennya fitur Lane Keeping Assist membuat fitur ADAS pada Tiggo 8 Pro terasa kurang dibanding kompetitornya.
  • Tidak ada fitur konektifitas smartphone – Belum adanya fitur konektifitas canggih semisal Hyundai BlueLink, atau Wuling-Link membuat Tiggo terasa kurang canggih pada point itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)