Dimensi Compact SUV Mitsubishi Sebesar Apa? Ini Perbandingannya dengan Kompetitor

The New SUV Mitsubishi - lawan Honda HRV

Share

CaruserMagz.comSebesar apa dimensi compact SUV Mitsubishi? – PT MMKSI baru saja memperkenalkan sosok versi produksi dari Compact SUV anyarnya yang masih disebut sebagai The New SUV, pada Senin, 31 Juli 2023.

SUV segmen-B tersebut akan bertarung di segmen small SUV 5-Seater, melawan Honda HR-V, Toyota Yaris Cross, Suzuki Grand Vitara, Hyundai Creta, Kia Seltos, Wuling Alvez, MG ZS, Chery Omoda5 dan Mazda CX-3.

Lalu sebesar apa dimensi compact SUV Mitsubishi tersebut? Mari kita bandingkan dengan para kompetitornya, untuk membayangkan seperti apa ukurannya.

Berbagai sumber menyebutkan bahwa dimensi The New SUV Mitsubishi ini adalah panjang 4.390 mm, lebar 1.810 mm, tinggi 1.660 mm dan ground clearance mencapai 222 mm.

Itu adalah dimensi yang cukup besar, karena tergolong lebar dan tinggi. Apalagi ground clearance-nya mencapai 22,2 cm, itu adalah yang tertinggi di kelasnya.

Berikut perbandingan dimensi Compact SUV Mitsubishi versus kompetitornya:

Dimensi
(m
m)
Mitsu
SUV
Yaris CrossHR-VCretaSeltosG.VitaraAlvezOmoda5MGZSCX-3
Panjang4.3904.3154.3854.3154.3704.3454.3504.4004.3234.275
Lebar1.8101.7901.7901.7901.8001.7951.7501.8301.8091.765
Tinggi1.6601.6151.5901.6301.6151.6451.6101.5881.6531.535
Wheelbase2.6202.6102.6102.6302.6002.5502.6302.5852.570
GC222220190200190210175190170160
RodaR18205/55 R18225/50 R18215/60 R17215/60 R17215/60 R17205/60
R16
215/55 R18215/55 R17215/50
R18
Bagasi, L404416433375322433360350
Radius
Putar, m
5,25,55,45,35,45,25,65,3
Tanki
BBM, L
4040504545504848

Dari tabel di atas, dapat kita simpulkan beberapa hal berikut:

  • Dibanding kompetitor dari merek mainstream Jepang, yakni Toyota dan Honda, maka The New SUV Mitsubishi lebih besar, yakni lebih panjang 7,5 cm dari Yaris Cross dan lebih panjang 0,5 cm dari HR-V. Hanya Chery Omoda5 yang lebih panjang 10mm darinya.
  • Lebar SUV Mitsubishi hanya bisa dikalahkan oleh Chery Omoda5 yang punya 1.830 mm. Kompetitor lainnya lebih narrow dibanding jagoan baru Mitsu ini.
  • Dimensi Tingginya adalah yang terjangkung dikelasnya, yang paling mendekati hanya Suzuki Grand Vitara dengan 1.645 mm, tapi itu artinya lebih rendah1,5 cm dibanding Mitsubishi New SUV.
  • Ground Clearance The New SUV adalah yang tertinggi di kelasnya. Kompetitor yang paling mendekati adalah Yaris Cross dengan GC 220 mm.
  • Ukuran velg SUV Mitsubishi tergolong besar dan berada pada jejeran mobil dengan velg terbesar di kelasnya.
SUV Mitsubishi tampak samping
Compact SUV Mitsubishi tampak samping

Maka Mitsubishi New SUV adalah mobil yang:

  • Lebih besar dari Toyota Yaris Cross di semua sisi dimensi.
  • Lebih besar dari Honda HR-V di semua sisi dimensi.
  • Sedikit lebih kecil dari Chery Omoda5, tapi tetap akan terlihat lebih stand-out karena New SUV Mitsubishi jauh lebih tinggi.

Dimensi yang lebih besar akan berpengaruh pada kelegaan kabin, baik ruang kepala maupun ruang bahu. Sedangkan Ground Clearance yang lebih tinggi akan memberi daya jelajah lebih baik terhadap kontur jalan bergelombang atau off-road.

Demikian, semoga artikel ini membantu Sobat yang penasaran dengan sebesar apa ukuran Compact SUV dari Mitsubishi, khususnya jika dibanding dengan para kompetitornya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *