Peserta GIIAS 2023 Ada 26 Merek Mobil Penumpang, Ini Daftarnya
CaruserMagz.com – Daftar Peserta GIIAS 2023 – Pameran otomotif terbesar di Indonesia, yakni GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 akan digelar pada 10 – 20 Agustus 2023 di ICE, BSD City, Tangerang, Banten.
Pameran ini akan diikuti oleh berbagai merek otomotif yang akan memamerkan kendaraannya. Kendaraan yang akan dipajang antara lain kendaraan penumpang roda empat, kendaraan roda dua, dan kendaraan komersil baik untuk angkutan penumpang maupun barang.
Ada juga dari berbagai sektor industri otomotif lainnya, semisal produsen aksesoris, suku cadang, hingga perusahaan keuangan dan lain sebagainya.
Khusus untuk kendaraan penumpang 4-roda, ada 26 merek otomotif yang sudah dipastikan berpartisipasi. Dari jenis kendaraan komersial ada 5 merek. Kemudian dari karoseri ada 3 Merek. Namun ada kemungkinan jumlah itu bertambah, karena masih ada merek yang dalam proses registrasi.
Menurut Rizwan Alamsjah, selaku Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO, GIIAS 2023 akan menjadi GIIAS dengan jumlah peserta terbanyak dari total 30 even yang dilaksanakan.
Hal itu juga disebabkan oleh masuknya beberapa merek baru dari China, walau merek belum menjual mobilnya di Indonesia.

Berikut daftar peserta GIIAS 2023:
Mobil Penumpang
Merek Eropa
- Audi
- BMW
- Citroen
- Mercedes-Benz
- Mini
- Porsche
- Volkswagen
Merek Jepang
- Daihatsu
- Honda
- Lexus
- Mazda
- Mitsubishi
- Nissan
- Subaru
- Suzuki
- Toyota
Korea Selatan
- Hyundai
- KIA
Merek China
- Chery
- DFSK
- Tank – GWM
- Haval – GWM
- Morris Garage (MG) – Inggris-China
- Neta – Hozon Auto
- Ora – GWM
- Wuling
Kendaraan Komersial
- Mitsubishi Fuso
- Hino
- Isuzu
- Toyota
- UD Trucks
Karoseri
- Adi Putro
- Laksana
- Tentrem