Mazda 2 Sedan Resmi Diluncurkan di Indonesia dengan Harga Rp 338 Juta

Peluncuran Mazda 2 Sedan 2022 Indonesia

Share

CaruserMagz.com – PT Eurokars Motors Indonesia (EMI) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Mazda di Indonesia resmi meluncurkan Mazda 2 sedan pada Selasa, 26 Juli 2022, dengan venue di Mazda Simprug, Jakarta Selatan.

Mazda 2 ini akan bersaing dengan Toyota Vios, MG5 GT dan Honda City di segmen small sedan. Namun secara harga, ia juga berpotensi menjadi saingan bagi Honda City Hatchback dan Toyota Yaris.

Secara kasta, Sedan Mazda ini tetaplah lebih tinggi dari kompetitor pada list di atas, karena Mazda merupakan merek premium, sehingga memiliki beberapa perlakuan berbeda dibanding merek mainstream dalam hal layanan purna jual.

Mazda 2 Sedan Indonesia Diluncurkan
Mazda 2 Sedan Indonesia Diluncurkan

Tentu menjadi kebanggaan dan kebahagiaan tersendiri bagi kami, dapat memperkenalkan generasi terbaru dari Mazda 2 Sedan kepada publik di Indonesia,” kata Ricky Thio, selaku Managing Director PT EMI.

Karya seni terbaik dari Mazda, karena tidak hanya menawarkan kecanggihan tapi juga menghadirkan desain yang estetik,” sambung Ricky.

Mazda2 sedan berdimensi cukup kompak, yaitu panjang 4.340 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.479 mm, dan jarak sumbu roda 2.570 mm, serta ground clearance 150 mm (15 cm).

Penantang Vios Tampak Samping
Mazda 2 Sedan Tampak Samping

Sedan ini hadir mengusung bahasa desain Kodo terbaru dari Mazda yang makin simpel, hingga terlihat kian elegan.

Hal yang baru pada wajahnya adalah grille hitam yang berkombinasi dengan aksen krom dan lampu depan LED projector, serta bumper baru yang kian minimalis.

Mazda 2 Sedan Resmi Dijual di Indonesia - 26.07.22
Mazda2 Sedan Resmi Dijual di Indonesia – 26.07.22

Tampilan yang compact terlihat di sisi samping dengan atap fastback yang disambung dengan ducktail yang pendek. Velg 16-inci dibuat blink dengan warna silver dan dibalut ban berukuran 185/60.

Di bagian belakang, sedan ini terlihat mewah dengan rear-lamp LED yang memanjang horizontal, berpadu dengan ducktail pada bagian bagasi.

Sedan Mazda 2 Tampak Depan Belakang
Sedan Mazda 2 Tampak Depan Belakang – Foto by AutonetMagz

Di bagian dalam kabin, tetap mengusung bahasa desain simple is more yang driver oriented. Kesan sederhana dan elegan membuatnya terasa user friendly tapi berkelas.

Warna interior merupakan perpaduan abu-abu dengan warna biru gelap. Sehingga selain menimbulkan aura mewah, juga berkesan sporty.

Interior Mazda 2 Sedan 2022
Interior Small Sedan Mazda 2022

Fitur-fitur

Sedan Mazda ini dilengkapi beberapa fitur menarik di interiornya dalam hal hiburan dan kenyamanan. Berikut daftar fitur tersebut:

  • Head unit touch screen 7-inci dengan MZD Connect
  • 6-Speaker
  • Konektivitas wireless Apple CarPlay dan Android Auto
  • Audio Steering Switchs
  • Wireless charging dan USB Ports
  • Paddle shifter
  • Cruise Control
  • Kamera Parkir
  • Wiper otomatis dengan sensor hujan
  • Keyless entry + Engine start stop button.

Untuk fitur keselamatan, Mazda2 sedan dilengkapi beberapa fitur keselamatan pasif dan aktif, yaitu sebagai berikut:

  • Rem ABS+EBD+BA
  • Dynamic Stability Control
  • Traction Control System
  • Hill Launch Assist
  • Blind Spot Monitoring
  • Rear Cross Traffic Alert
  • Rear Parking Sensors
  • Airbags.
SmallSedan Tampak Depan Belakang
Mazda 2 Sedan Tampak Depan Belakang

Mesin dan Performa

Mazda 2 versi sedan ini dibekali mesin bensin SkyActiv G 4-silinder DOHC berkapasitas 1.500 cc, dengan tenaga 110 hp pada 6.000 rpm dan torsi puncak 144 Nm pada 4.000 rpm.

Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis 6-percepatan.

Harga OTR DKI Jakarta

Pada awal peluncurannya, Mazda 2 sedan ini dibanderol dengan harga Rp 338 juta OTR DKI Jakarta dan sekitarnya.

Harga tersebut sudah termasuk gratis layanan purna jual selama 3 tahun atau 60.000 km (mana tercapai lebih dulu), dalam paket servis yang disebut MyMazda Service.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *