Spesifikasi Kia EV9 Diungkap, Large SUV Listrik Berjarak Tempuh 541 Km

KIA EV9 GT-Line - Large SUV EV pertama Kia

Share

CaruserMagz.com – Setelah mengumumkan teaser resmi, KIA secara mengumumkan spesifikasi detail dari Large SUV Listrik pertamanya pada akhir Maret 2023, yaitu KIA EV9. Ini adalah mobil terbesar dengan dedicated EV Platform pada lineup EV Kia, yang direncanakan meluncur hingga 2030.

Full Size SUV versi produksi ini ternyata tidak jauh berbeda dari versi konsepnya. Ini menghadirkan bahasa desain yang benar-benar baru, bahkan berbeda dari EV6 yang telah lebih dulu dijual.

Detail Spesifikasi Kia EV9 yang Telah Diumumkan

Beberapa detail telah diungkap sebelum pengenalan model produksi yang nyata melalui seremoni peluncuran resmi, antara lain sebagai berikut:

KIA EV9 tipe Standar
KIA EV9 tipe Standar

Tipe Long Range RWD

  • Kapasitas Baterai: 99,8 kWh
  • Jarak Tempuh: 541 km (338 mill) dengan pengujian WLTP
  • Model Baterai: 800 Volt
  • Pengisian Daya dengan Charger Ultra Cepat: 15 menit untuk jarak tempuh 239 km (150 mil).
  • Motor Listrik Tunggal RWD: Tenaga: 201 HP (150 kW); Torsi: 350 Nm (258 lb-ft); Performa 0-100 km/jam: 9,4 detik.

Tipe Standar RWD

  • Kapasitas Baterai: 76,1 kWh.
  • Motor Listrik Tunggal RWD: Tenaga: 215 HP (160 kW); Torsi: 350 Nm (258 lb-ft); Performa 0-100 km/jam: 8,2 detik.

Varian AWD

  • Kapasitas Baterai: 99,8 kWh.
  • Dua Motor Listrik: Tenaga Gabungan: 378 HP (282 kW); Torsi: 600 Nm 442 lb-ft); Performa 0-100 km/jam: 6,0 detik.

EV9 dilengkapi fitur port listrik, sehingga listrik dari baterainya juga berfungsi sebagai power-bank yang bisa digunakan untuk alat-alat listrik. Bahkan pemilik EV9 akan bisa mengecas kendaraan listrik lain dari baterai mobilnya.

Spesifikasi Dimensi KIA EV9

  • Dimensi: Panjang 5.010 mm x Lebar 1.980 mm x Tinggi 1.755 mm.
  • Wheelbase: 3.100 mm (122 inci)
  • Ukuran EV9 ini identik dengan Kia Telluride atau Hyundai Palisade, sehingga tergolong Large SUV.
  • Sasis: Electric Global Modular Platform (E-GMP).
  • Ukuran Velg: 19 hingga 21 inci.

KIA EV9 memiliki varian flagship bernama GT-Line dengan dimensi lebih panjang karena perbedaan pada bumper depan belakang.

Large SUV tampang samping
KIA EV9 GT-Line – Tampak Samping

Ada Fitur-fitur yang bisa ditambahkan dengan berlangganan secara online

Untuk fitur-fitur kekinian tentu akan disediakan, semisal ADAS dengan kemampuan semi-otonom, interface hiburan serba digital, seperti head unit dan clustermeter layar penuh, spion dengan kamera yang didisplay melalui monitor di dalam kabin, dual panoramic dan sun roof, dan lain sebagainya.

Uniknya, KIA akan menyediakan beberapa fitur atau upgrade tenaga dari motor listriknya dengan opsi berlangganan. Jadi pemilik EV9 harus membayar dalam tiap periode waktu tertentu untuk mengaktifkan fitur-fitur tersebut.

Fitur dan upgrade yang bisa didapat dari fasilitas KIA Connect sudah disebutkan antara lain adalah:

  • Boost torsi sebesar 100 Nm, sehingga total Torsi tertinggi bisa mencapai 700 Nm.
  • Digital Pattern Lighting Grille dengan Lighting Pattern.
  • Remote Smart Parking Assist 2 (RSPA 2).
  • Streaming musik dan video.
Interior KIA EV9 tipe Standar
Interior KIA EV9 tipe Standar

Kapan mulai dijual?

Di Korea Selatan, SUV listrik besar ini akan mulai bisa dipesan pada kuartal kedua tahun 2023. Sementara secara global dinegara-negara lain akan menyusul.

Meski belum disebutkan jadwal tepatnya, diperkirakan tidak akan berselang lama dari pembukaan keran pemesanan di Korea Selatan. Di Amerika Serikat kemungkinan juga akan mulai bisa dipesan dalam quartal kedua tahun 2023 ini.

Wujud nyata dari KIA EV9 versi Produksi akan hadir di gelaran New York Auto Show, yang akan berlangsung pada awal April 2023.

Sementara versi performa tinggi dari SUV listrik ini disebut akan hadir di tahun 2025. Itu adalah KIA EV9 GT yang bertenaga buas, sebagaimana EV6 GT yang sudah setara supercar.

Gallery Gambar KIA EV9

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *