Welcome Back Subaru Indonesia! Kami Menantikan Model Subaru Terbaru

Welcome Back Subaru Indonesia

Share

CaruserMagz.comWelcome Back Subaru Indonesia! – Setelah hengkang dari Indonesia 7 tahun silam, akhirnya Subaru secara resmi mengumumkan kembali berjualan di Indonesia pada Rabu, 9 Februari 2022.

Sebelumnya Subaru sudah sering berganti APM di Indonesia, tercatat merek Jepang ini telah 7 kali dipegang oleh perusahaan berbeda.

Namun kali ini, sepertinya APM barunya sangat serius melayani konsumen di Indonesia, khususnya di Jakarta. Karena Subaru telah membangun Dealer dan pusat layanan service baru yang besar dan megah.

Kembalinya Subaru di Indonesia kali ini dipegang Agen Pemegang Merek (APM) yang baru, yaitu PT Plaza Auto Mega yang dinahkodai oleh Arie Christopher selaku Chief Operating Officer Subaru Indonesia.

Dealer Subaru Jakarta Terbaru
Dealer Subaru Jakarta Terbaru

Arie Christopher adalah seorang professional di dunia otomotif yang telah akrab dengan dunia petrolhead, khususnya mobil bertenaga besar, bahkan Dia pernah menjabat sebagai CEO Ferrari Jakarta.

Setelah kondisi tidak menentu di tahun 2021, kami yakin di tahun 2022 ini kita dapat melakukan lebih banyak hal,” kata Arie dalam media gathering Subaru yang dihelat secara virtual, pada Rabu (9/2/22).

Walaupun tak bisa dipungkiri, adanya pandemi Covid-19 dan kelangkaan micro-chip sudah pasti akan mempengaruhi pergerakan kami, tetapi kami sudah memikirkan rencana untuk eksistensi produk dan brand Subaru di Indonesia,” sambung Arie Christopher.

Subaru XV Hybrid
Subaru XV Hybrid

Baca: Arti Nama dan Lambang Merek Mobil Jepang

Meskipun line-up Subaru terbaru baru akan diluncurkan di Indonesia pada kuartal kedua 2022, dealer Subaru tersebut sudah melayani service kendaraan untuk konsumen pemilik Subaru.

Segmen Subaru yang sempit pada pelanggan yang benar-benar mengerti brand legendaris dan terkenal dengan mobil-mobil yang fun-to-drive ini, akan coba diperluas oleh APM baru dengan menyasar segmen yang beragam.

Adapun segmen yang akan digarap oleh Subaru Indonesia mulai 2022 ini antara lain adalah small SUV, Medium SUV dan sportcar semisal Subaru Impreza dan BRZ.

Sangat mungkin Subaru akan membawa model-model baru bermesin hybrid dengan fitur-fitur ADAS yang disebut Subaru EyeSight®.

Welcome Back Subaru! Semoga sukses berbisnis di Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *