BLOG INI DIJUAL (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Pilihan Warna Suzuki All New Ertiga 2018 Generasi Kedua

Warna Suzuki All New Ertiga 2018 Indonesia - Generasi kedua

Share
CaruserMagz.com – Suzuki All New Ertiga Generasi kedua diluncurkan sebagai debut global pada even Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, di Kemayoran, Jakarta. Tepatnya pada tanggal 19 April 2018. Perubahan Suzuki Ertiga 2018 ini cukup signifikan, antara lain dengan tampilan eksterior yang baru, ukuran lebih besar dan mesin baru yang lebih bertenaga.

 
Sayangnya Suzuki Ertiga generasi kedua ini tidak langsung dijual di even IIMS 2018, karena harga resminya baru akan diumumkan pada bulan Mei. Namun unit test drive sudah disediakan, sehingga langsung bisa dicoba oleh crew media dan calon pembeli Low MPV ini.

 
Suzuki All New Ertiga generasi kedua ini menjadi salah satu bintang di even IIMS 2018, karena boot tempatnya dipamerkan tidak pernah sepi dari pengunjung sejak diluncurkan. Hal itu wajar saja mengingat Ertiga adalah salah satu MPV yang banyak diminati konsumen Indonesia dan sering menjadi MPV terlaris kedua setelah Toyota Avanza.

 
Bagi sobat yang berminat membeli mobil ini, setelah menentukan varian apa yang akan dibeli berdasarkan anggaran yang tersedia, hal yang tentu akan dipertimbangkan selanjutnya adalah pilihan warna. Lalu apa saja pilihan warna Suzuki All New Ertiga 2018 yang tersedia?

 
Pihak Suzuki Indonesia telah mengumumkan warna Ertiga 2018 di website resminya, berikut daftar pilihan warna Ertiga tersebut:

Pearl Radiant Red – Merah Terang
Pearl Burgundy Red – Ungu
Metallic Magma Gray – Abu-abu Metalik
Pearl Glorious Brown – Coklat Muda
Metallic Silky Silver – Perak Metalik
Pearl Snow White – Putih
Premium Cool Black – Hitam

 
Sebenarnya pilihan warna Ertiga ini tidak ada perubahan dari generasi sebelumnya. Warna-warna tersebut cukup lengkap baik warna mainstream seperti Putih, Hitam dan Silver, maupun warna khusus seperti ungu dan merah.

 
Ada warna yang cukup menarik pada pilihan warna Ertiga 2018 ini, yaitu Metallic Magma Grey yaitu warna abu-abu metalik yang cenderung ke arah warna silver. Ini adalah warna yang bagus dari berbagai hal, karena akan lebih nampak berkilau dibanding warna abu-abu metalik biasa pada mobil-mobil lain pada umumnya.

 
Warna Metallic Magma Grey ini sepertinya dijadikan hero color oleh Suzuki untuk Ertiga, karena mejadi warna model yang ditampilkan pada website, brosur dan juga termasuk menjadi model utama saat diluncurkan pada ajang IIMS 2018. Warna tersebut memang sedang digemari dan sering dijadikan warna konsep mobil-mobil mewah.

 
Berikut penampakan 7 pilihan warna Suzuki All New Ertiga 2018 Generasi kedua. Selamat memilih warna pavorit sobat!

Pilihan Warna Suzuki Ertiga 2018 Generasi kedua

Pilihan Warna Suzuki All New Ertiga 2018 Indonesia – Generasi kedua

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)