KIA EV6 dan Hyundai IONIQ 5 Kena Recall, Masalah Software Sebabkan Rem Parkir Lepas

Hyundai IONIQ 5 kena recall bersama Kia EV6

Share

CaruserMagz.com Hyundai IONIQ 5 Kena Recall – Belum lama meluncur di Indonesia, Hyundai IONIQ 5 kena recall di Korea Selatan. Recall dengan masalah sama juga melibatkan KIA EV6 yang merupakan saudara satu flatform dengan IONIQ 5.

Sebanyak 10.729 unit IONIQ 5 dan 9.014 unit EV6 terlibat dalam recall ini, terkait masalah yang telah terjadi pada 4 konsumen di Korea Selatan, yaitu 3 Hyundai IONIQ 5 dan 1 KIA EV6.

Masalah tersebut adalah mobil yang tiba-tiba bergerak menggelinding di parkiran, padahal power-switch sudah dimatikan dan konsumen telah menekan tombol parkir. Kasus tersebut terjadi pada mobil yang diparkir dengan posisi tidak rata atau menanjak.

Setelah penyelidikan pada 4 kasus yang telah terjadi, Hyundai menyimpulkan bahwa penyebabnya adalah fluktuasi tegangan yang mempengaruhi sinyal perintah dari Shifter Control Unit yang mengoperasikan sistem Shift-by-Wire.

Shifter by wire pada IONIQ 5 dan KIA EV6
Shift by wire pada IONIQ 5 dan KIA EV6

Gangguan oleh fluktuasi tegangan listrik mengakibatkan pemutusan sementara rem parkir dan pin di dalam sistem transmisi yang berfungsi mencegah kendaraan bergerak secara fisik saat parkir.

Bukan hanya EV6 dan Hyundai IONIQ 5 kena recall, masalah ini ternyata disinyalir juga terjadi pada Genesis GV60 dan GV80 EV, yang merupakan mobil dari merek premium di bawah Grup Hyundai.

Hyundai Korea Selatan akan mengundang pemilik mobil yang terlibat ke dealer terdekat untuk memperbarui perangkat lunak Shifter Control Unit, mulai 10 Juli 2022. Perbaikan tersebut akan mencegah pergantian posisi parkir ke rilis saat mobil dimatikan.

Sementara menunggu recall mulai dieksekusi, pemiliki IONIQ 5 dan EV6 disarankan untuk hanya memarkir mobilnya di parkiran yang rata atau menghindari parkir dengan posisi menanjak.

KIA EV6
KIA EV6 kena Recall di 2022

Hyundai Motor Company belum mengabarkan apakah kasus recall yang sama berpotensi terjadi pada IONIQ 5 di negara-negara luar Korea Selatan, semisal Amerika Serikat dan Indonesia.

Mengingat mestinya semua kendaraan pada generasi yang sama dibangun dengan software yang sama, maka potensi masalah yang sama sangat berpeluang terjadi pada semua unit Kia EV6 dan Hyundai IONIQ 5.

Maka, jika Anda adalah pemilik IONIQ 5, sebaiknya segera menanyakan perihal recall ini ke dealer resmi Hyundai terdekat untuk menghindari mengalami masalah di parkiran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *