Beda Tipe Hyundai Stargazer, Perbedaan Fitur Tipe Active, Trend, Style dan Prime

Perbedaan Tiap Tipe Hyundai Stargezer

Share

CaruserMagz.comApa Beda Tipe Hyundai Stargazer? – Hyundai Stargazer yang debut global di Indonesia disediakan dalam 4 pilihan tipe dengan total 6 varian, dimana 2 trim terbawah disediakan dengan pilihan transmisi manual dan otomatis, sementara 2 trim teratas disediakan varian otomatis saja.

Perbedaan harga tiap tipe Hyundai Stargazer cukup jauh selisihnya, yaitu sekitar Rp 20 jutaan. Misalnya tipe Active vs Trend berbeda Rp 20 juta dan tipe Style vs Prime berbeda Rp 10,8 juta.

Dengan selisih harga yang terpaut cukup jauh tersebut, tentu ada perbedaan fitur yang signifikan pula. Perbedaan itu penting diketahui calon konsumen agar tidak menyesal dikemudian hari setelah memilih tipe Stargazer.

Untuk itu, Hyundai mendetailkan perbedaan fitur dan kelengkapan tiap tipe Stargazer di website resminya, yaitu sebagai berikut:

Perbedaan Harga Tipe Hyundai Stargazer

Agar lebih jelas berikut daftar harga Hyundai Stargazer saat pertama kali diluncurkan di Indonesia pada Juli 2022:

  • Stargazer Active MT: Rp 243.300.000
  • Stargazer Active IVT: Rp 255.900.000
  • Stargazer Trend MT: Rp 263.300.000
  • Stargazer Trend IVT: Rp 275.900.000
  • Stargazer Style IVT: Rp 296.300.000
  • Stargazer Prime IVT: Rp 307.100.000
Harga Hyundai Stargazer 2022 Diumumkan
Harga Hyundai Stargazer 2022 Diumumkan

Perbedaan Fitur: Beda Tipe Hyundai Stargazer

Stargazer tipe Active

Stargazer tipe termurah dilengkapi fitur dan kelengkapan sebagai berikut:

  • Smartstream G1.5 MPI Inline 4 cylinders: Mesin 1.497cc, Tenaga 115 PS / Torsi 144 Nm.
  • Pilihan Transmisi 6-speed manual atau Otomatis Intelligent Variable Transmission (IVT)
  • Bench Seat: Kursi Memanjang di Baris kedua.
  • MFR headlamps
  • 3.5in Segment LCD cluster
  • Tilt steering
  • 8in Touch display with AM/FM Radio, Bluetooth Audio, Smartphone connectivity
  • 4 speakers Audio System
  • Bluetooth hands-free phone system with voice recognition
  • Steering wheel audio and Bluetooth remote control
  • Anti-lock Brake System
  • 2 Airbags
  • Immobilizer
  • Velg 15-Inci Alloy Standar

Stargazer tipe Trend

Tipe Trend memiliki semua kelengkapan tipe Active, dengan tambahan sebagai berikut:

  • Opsi Bench-seat atau Captain-Seat
  • Tilt & Telescopic steering
  • Bluelink connected car services telematics
  • Parking Distance Warning: Sensor Parkir
  • Velg 16-Inci Alloy Standar
Kabin Interior Hyundai Stargazer 2022
Kabin Interior Hyundai Stargazer 2022 dengan Captain Seat

Stargazer tipe Style

Tipe Style memiliki semua kelengkapan tipe Trend, dengan tambahan sebagai berikut:

  • Hanya disediakan varian bertransmisi IVT
  • Cruise control
  • 4.2in Supervision Color TFT LCD cluster
  • 6 speakers Audio System
  • Electronic Stability Control (ESC)
  • Hill-Start Assist Control (HSA)
  • Tire Pressure Monitoring System (TPMS)
  • Manual Speed Limit Assist
  • Rear View Monitor – without switch
  • Parking Distance Warning – reverse
  • Smart Keyless Entry with key fob
  • Smart Key button front doors
  • Rear Occupant Alert
Hyundai SmartSense pada Stargazer tipe Prime
Hyundai SmartSense pada Stargazer tipe Prime

Stargazer tipe Prime

Tipe Prime memiliki semua kelengkapan tipe Style, dengan tambahan sebagai berikut:

  • Hanya disediakan varian bertransmisi IVT
  • Opsi two-tone color: untuk warna silver, putih dan merah
  • Leather Seats
  • Ambient mood lightning
  • 6 Airbags
  • Fitur ADAS: Hyundai SmartSense
  • High Beam Assist
  • Forward Collision-Avoidance Assist
  • Driver Attention Warning
  • Manual Speed Limit Assist
  • Lane Keeping Assist
  • Lane Following Assist
  • Blind-Spot Collision-Avoidance Assist
  • Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist

Baca juga: Personalisasi Hyundai Stargazer

Demikian perbandingan fitur-fitur tiap tipe Hyundai Stargazer dengan selisih harga Rp 10 juta hingga 20 jutaan. Semoga informasi ini bermamfaat bagi Sobat yang berminat membeli LMPV Hyundai made in Indonesia ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *