BLOG INI DIJUAL (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Kelebihan Kekurangan Suzuki Ignis Indonesia, Ini Review Lengkapnya

Kelebihan Kekurangan Suzuki Ignis

Share
CaruserMagz.com – Sejak diperkenalkan pada ajang GIIAS 2016, Suzuki Ignis langsung mencuri perhatian para pecinta otomotif Tanah Air. Desain unik yang keluar dari arus mainstream menjadi kelebihan Ignis yang tidak dimiliki mobil lain. Ignis unik dalam banyak hal termasuk segmen-nya sendiri yang menjadi pionir bagi SUV mungil di Indonesia.

 

Calon konsumen yang sudah kepincut ingin memiliki mobil ini, kebanyakan karena menyukai keunikan desain Ignis sebagai faktor utama. Tak dapat dipungkiri, penampakan luar dan dalam Ignis memang menggoda. Bentuknya yang beraroma retro dan dibalut berbagai ornamen modern, menjadikan Ignis mini SUV yang terlihat gagah sekaligus elegan.

 

Suzuki Ignis yang disebut memulai segmen ‘Urban SUV’ di Indonesia ini, dijual dengan banderol harga yang mengiris segmen LCGC pada varian termurah dan bersaing ketat dengan segmen small hatchback non-LCGC pada varian tertinggi. Berbagai kelebihan Ignis membuatnya seolah berdiri mencolok menarik perhatian. Namun tetap ada hal-hal yang pemiliknya harus berlega hati, yang dinilai banyak kalangan sebagai kekurangan.

 

Untuk memberikan informasi pada calon pemilik mobil ini, kami ingin berkontribusi menjelaskan apa saja kelebihan yang bisa dinikmati pemilik Suzuki Ignis dan apa saja kelemahannya yang harus dimaklumi. Berikut review detailnya:

 
 

KELEBIHAN

 

1. Desain Eksterior Elegan dan Gagah

 

Banyak kata untuk menggambarkan bagusnya tampilan eksterior Suzuki Ignis, antara lain: elegan, gagah, klasik dan retro-modern. Desainer Suzuki cerdas meramu berbagai ciri khas mobil Suzuki masa lalu, lalu dipadukan dengan tren mobil modern masa kini menghasilkan sebuah SUV mungil yang atraktif.

 

Bentuk head lamp dan grill seperti diinspirasi oleh Suzuki Cervo, lubang pada bagian samping kap mesin mengingatkan kita pada Grand Vitara dan bentuk kaca dengan pilar-pilar hitam itu beraura Suzuki Swift. Tiga garis di bawah pilar-D itu jelas adalah ciri khas Suzuki Fronte Coupe, citycar yang dulu cukup sukses di Indonesia.

 
 

2. Aksesoris dan Kelengkapan Eksterior Mewah

 

Dilihat dari depan, mobil ini sangat menawan berkat projector headlight yang dipadu dengan LED pada lampu utama serta berbagai ornamen khas SUV seperti over-fender, sideskirt dan roof-rail. Tak ketinggalan ground clearance yang jangkung memberi kesan gagah pada Ignis. Sedangkan bagian kaki-kaki terlihat kokoh dengan velg full hitam berdesain mengotak yang nampak serasi dengan bentuk body-nya.

 
 

3. Desain Interior Modern dan Nyaman

 

Kesan modern sangat kental di interior Ignis. Dashboard Ignis enak dipandang dengan guratan tegas yang masih ada kesan retro, namun dalam balutan tampilan modern seperti floating head unit, pengaturan AC digital, clustermeter di balik lingkar kemudi yang modern, juga tuas transmisi yang sedap dipandang.

 

Interior Suzuki Ignis

Interior Suzuki Ignis

Desain kursi semi-bucket dan tebal menjanjikan kenyaman bagi pengemudi dan penumpang. Warna dual-tone interior yang kontras dipadu dengan aksen warna eksterior yang menghiasi konsol tengah dan doortrim juga memberi kesan kekinian, hingga memanjakan mata penumpang mobil ini.

 
 

4. Kabin yang Lega

 

Suzuki Ignis boleh saja terlihat mungil dari luar, namun saat sudah berada didalamnya, penumpang akan merasakan kabin yang lega, berkat dimensinya yang lumayan panjang hingga 3.700 mm, untuk menyediakan leg room yang banyak, serta ciri khas kebanyakan mobil Suzuki yang tinggi untuk menyediakan ruang kepala yang lapang.

 
 

5. Fitur Infotainment Modern dan Lengkap

 

Untuk ukuran mobil yang berharga termahal 170an juta rupiah, Suzuki Ignis lumayan bagus dalam hal fitur hiburan. Head unit dengan model floating selain terlihat modern juga mempunyai fitur yang lumayan lengkap. Konektifitas yang disediakan Suzuki antara lain: USB, AUX dan Bluetooth. Selain itu, steering switch audio control juga sudah terpasang di palang setir Ignis tipe GX.

 
 

6. Enam Speaker + Dua Tweter

 

Kelebihan audio system Ignis ini adalah kualitas suara yang didukung oleh 6 speaker ditambah 2 tweter. Kebanyakan mobil small hatchback yang harganya setara dengan Ignis di Indonesia, hanya dipersenjatai 4 speaker tanpa tweter.

 
 

5. AC Otomatis Digital

 

Keunggulan Ignis pada Interior juga ditunjang oleh fitur AC digital yang sudah otomatis. Panel pengaturan AC tersebut menambah kemewahan Ignis. Bagusnya lagi, AC Ignis bukan hanya untuk mendinginkan kabin, di suasana cuaca yang dingin atau bagi pemilik mini SUV ini yang tinggal di daerah dingin seperti puncak, lembang atau malang, Ignis juga punya heater untuk menghangatkan ruangan kabin.

 
 

6. Fitur Start-Stop Engine Button

 

Tombol start-stop sudah menjadi identitas mobil mewah di masa kini. Pada Ignis tipe tertinggi, tidak lagi diperlukan kunci kontak untuk menyalakan atau mematikan mesin Ignis. Fitur ini tentu akan memberikan kebanggaan atau prestise pada pemiliknya.

 
 

8. Fitur Keselamatan Lengkap

 

Suzuki juga serius dalam hal keselamatan, terlihat dari fitur-fitur keselamatan yang cukup lengkap, seperti: dual-airbags, rem ABS+EBD, teknologi frame yang Suzuki sebut New Platform Heartech. Keselamatan balita juga masuk perhitungan Suzuki dengan menyematkan standar ISOFIX untuk pemasangan kursi balita pada kursi kabin baris kedua.

 

Untuk ukuran mobil mungil, Suzuki terbilang tidak pelit dalam hal fitur keselamatan. Entah bagaimana dengan berbagai kelebihan fitur ini, Suzuki Ignis CBU yang diimpor dari India ini bisa dijual dengan harga bersaing.

 
 

9. Ground Clearance Tinggi

 

Daya jelajah Suzuki Ignis akan sangat cocok untuk jalanan di Indonesia yang kondisinya sering berubah-ubah dengan cepat. Hal tersebut dimungkinkan oleh ground clearance Ignis yang mencapai 180mm. Ini adalah mobil mungil yang tertinggi ground clearance-nya di Indonesia.

 
 

10. Kombinasi Warna Dual-Tone

 

Selain desain yang unik, Suzuki menambah magnet Suzuki Ignis dengan kombinasi warna dual-tone pada varian tertinggi. Yaitu warna hitam pada bagian atap dan pilar-A dipadu dengan warna pilihan konsumen. Sehingga kesan SUV retro yang gagah kian kental. Ada juga pilihan kombinasi warna putih untuk atap dan spion.

 
 

11. Transmisi AGS

 

Transmisi matic Ignis tidak sama dengan transmisi AT konvensional atau CVT. Suzuki menyebut transmisi itu dengan Auto Gear Shift (AGS). Transmisi ini diklaim memberikan kemudahan dan kenyamanan pada pengemudi, karena bisa digunakan dengan pilihan mode otomatis atau manual. Suzuki juga mengklaim bahwa transmisi AGS ini dapat melakukan perpindahan gigi secara optimal untuk menghemat bahan bakar.

 
 

12. Irit Bahan Bakar

 

Kelebihan Suzuki Ignis yang juga menjadi magnet besar bagi konsumen Indonesia adalah konsumsi bbm-nya yang diklaim sangat hemat, bahkan hingga 23 km/liter. Hal tersebut didukung oleh bobot keseluruhan Ignis yang ringan dan sistem transmisi AGS yang efisien.

 
 

KEKURANGAN

 

1. Tenaga dan Performa Mesin

 

Meskipun Ignis disebut bergenre SUV, namun mesinnya tidaklah seatraktif segmennya yang biasanya bertenaga besar. Ignis dipersenjatai mesin berkode K12M 1.197cc, 4-silinder. Mesin tersebut bertenaga maksimal 83 PS saja pada 6.000 rpm dan torsi 113 Nm pada 4.200 rpm.

 

Tenaga itu bahkan lebih kecil dari milik Toyota Agya 1.2 yang mencapai 88 PS. Rasanya kurang cocok dengan tongkrongan SUV-nya. Namun torsi Ignis lumayan besar untuk tubuhnya yang mungil, meskipun tidak seatraktif KIA All New Picanto yang mencapai 120 Nm.

 
 

2. Bobot Terlalu Ringan

 

Bobot Ignis tergolong ringan untuk body-nya yang lumayan jangkung, yaitu 840 – 860 kg saja untuk berat kosongnya. Bobot ringan yang dipadu dengan ground clearance tinggi berpotensi menimbulkan efek limbung jika dipacu pada kecepatan tinggi, khususnya saat menikung.

 
 

3. Desain Belakang Kurang Menarik

 

Masalah tampilan desain memang tergantung selera masing-masing orang. Namun cukup banyak pecinta otomotif yang menyayangkan bentuk bokong Ignis yang kurang serasi dengan cantiknya fascia depan. Begian belakang yang agak menungging dan bentuk lampu yang terkesan kurang modern menyebabkan Ignis kurang sedap dipandang dari belakang.

 

Bokong Suzuki Ignis

Bokong Suzuki Ignis

Mungkin sudah menjadi DNA mobil-mobil Jepang bahwa selalu harus ada bagian yang kurang enak dipandang. Tidak hanya Ignis, hal ini juga terjadi pada mobil-mobil Jepang dari brand lain, seperti Honda Brio, Suzuki Ertiga, Toyota Etios Valco dan lain sebagainya.

 
 

4. Head Unit Touchscreen Harus Dibeli Terpisah

 

Berbeda dengan Ignis di luar negeri, Ignis yang dijual di Indonesia hanya dibekali audio head unit 2DIN. Untuk memiliki genuine touch screen head unit, konsumen Ignis harus mengeluarkan dana tambahan, harganya cukup mahal dan berbeda untuk tiap varian. Untuk tipe GX harus menambah biaya Rp 7.249.000 sedangkan tipe GL Rp 7.484.000.

 

Namun bagi konsumen yang tidak merasa butuh dengan layar sentuh, tentu ini bukanlah kekurangan. Bahkan dengan head unit dengan tombol-tombol,bisa dianggap kelebihan karena lebih praktis dalam pengoperasiannya.

 
 

5. Transimisi AGS Punya Kelemahan

 

Transmisi AGS pada Ignis ditujukan untuk kenyamanan dan efisiensi bahan bakar. Namun berdasarkan pengalaman para pengguna Suzuki Karimum Wagon-R yang lebih dulu menggunakan transmisi ini, ada kekurangan AGS yang sering dikeluhkan.

 

Kekurangan itu adalah saat dipacu dengan kecepatan sedang dan tinggi, transmisi AGS terkadang hunting dalam melakukan perpindahan gigi, ECU dan ECM sebagai sistem computer tidak begitu presisi dalam menentukan komposisi gigi yang terbaik. Sehingga sering pengemudi mengalami mobil seperti kurang tenaga, karena sistem komputer terlambat menurunkan gigi saat pengemudi menurukan kecepatan lalu ingin berakselerasi kembali.

 

Semoga saja Ignis sudah mendapatkan improvement dalam hal tersebut, sehingga tidak dialami pengguna Ignis.

 

 

Itulah beberapa keunggulan dan kelemahan Suzuki Ignis yang bisa kami ulas. Semoga bisa menjadi referensi bagi sobat yang sedang ingin membeli Crossover mungil ini. Terlepas dari beberapa kekurangnya, Suzuki Ignis adalah mobil unik dengan value for money yang tinggi, berkat berlimpahnya fitur dan kemolekan tampilan eksterior dan interiornya.

 

Mungkin sobat tidak akan begitu suka pada tenaga dan pengendaliannya, namun kemungkinan besar sobat akan sangat senang memiliki Ignis yang unik dan ganteng ini. Jika sobat punya pendapat dan informasi lain terkait plus-minus Suzuki Ignis, silahkan sobat sampaikan melalui kolom komentar.

 

Salam Otomotif!

 

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)