BLOG INI DIJUAL (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Tips dan Hal Unik yang Perlu Diketahui Pemilik Kia All New Picanto

Tips Kia Picanto

Share
CaruserMagz.com – Salah satu hal yang disukai dari Kia All New Picanto adalah fitu-fitur unik dan brilian. Artikel ini membahas tentang tips dan fitur unik Picanto yang kami tujukan bagi para pemilik All New Picanto atau mereka yang baru tertarik untuk membeli mobil mungil ini.

 
Beberapa pemilik Kia Picanto mungkin tidak mengetahui beberapa fitur unik mobil ini saat baru memilikinya. Atau beberapa fitur memerlukan pengetahuan khusus untuk diaktifkan.

 
Untuk itu kami ingin membantu menjawab beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan pemilik pemula dari Kia All New Picanto. Berikut daftar fitur unik dan tips Kia Picanto.

 

Cara Melipat Kursi Belakang jadi Rata Lantai

 
Salah satu kelebihan Kia All New Picanto adalah kursi belakang yang bisa dilipat rata lantai, sehingga dihasilkan ruang bagasi tambahan yang luas. Namun tidak sedikit pemilik hatchback ini tidak tahu bagaimana melipat kursi jadi rata lantai, karena saat dilipat, masih membentuk sudut yang cukup besar.

 
kursi belakang Kia New Picanto bisa dilipat rata lantai jika dudukan kursi diangkat dan disandarkan ke bagian depan. Berikut detail cara melipat kursi Picanto:

 

Cara lipat kursi Picanto Rata Lantai

Cara lipat kursi Picanto Rata Lantai

Lepaskan dudukan kursi baris kedua tersebut dengan menarik bagian depannya ke arah atas hingga lepas dari posisinya dan bisa direbahkan ke kursi depan. Kemudian lipat sandara kursi ke arah depan dengan posisi head-rest yang diturunkan secara penuh. Hasilnya akan diperoleh ruang rata lantai seperti pada gambar di atas.

 

Cara Buka Laci di bawah Kursi Penumpang Depan

 
Kia All New Picanto punya laci rahasia di bawah kursi penumpang, namun tidak sedikit pemilik mobil ini bingung karena laci tersebut sulit dibuka. Saat ditarik terasa keras dan tidak bergerak sama sekali.

 
Ternyata butuh sedikit trik untuk membuka laci ini, yaitu hampir mirip dengan dudukan kursi baris kedua saat akan dilipat, yaitu harus sedikit ditarik ke atas terlebih dahulu, baru bisa ditarik ke arah depan. Foto berikut menjelaskan cara membuka laci tersebut:

 

Cara Buka Laci bawah kursi Kia Picanto

Cara Buka Laci bawah kursi Kia Picanto

 

Cup Holder Di Konsol Tengah

 
Ruang peyimpanan di bagian depan konsol tengah punya cup holder yang bisa difungsikan dan disembunyikan. Untuk mengaktifkannya cukup menekan tombol kecil pada sisi dalam ruang penyimpanan tersebut. Seperti pada gambar berikut:

 

Retractable Cup Holder Kia Picanto

Retractable Cup Holder Kia Picanto

Untuk menyembunyikan cup-holder tersebut, jika diperlukan ruang penyimpanan yang lebih luas di konsol tengah, cukup mendorong bagian sisi dalam cupholder ke arah depan, hingga terkunci ke posisi semula.

 

Sun Visor bisa digeser ke Samping

 
Sun visor atau papan anti silau pada bagian atas depan pengemudi atau penumpang depan. Pada Kia All New Picanto sun visor tidak hanya bisa dilipat ke depan, tapi juga bisa dilipat ke sisi samping jika sinar matahari datang dari arah jendela. Berikut penampakan sun-visor yang dilipat ke samping.

 

Sun visor Kia Picanto

Sun visor Kia Picanto – bisa digeser ke sisi jendela

Caranya adalah lipat ke depan sun-visor, kemudian lepaskan pengait di sisi dalam. Lalu putar 90 derajat ke arah jendela samping. Hasilnya akan seperti pada foto di atas.

 

Child Door Lock pada Pintu

 
Child door lock adalah kunci pada pintu baris kedua, agar tidak bisa dibuka dari dalam tapi bisa dibuka dari luar. Child door lock merupakan fitur keselamatan yang hampir ada pada semua mobil terbaru dan berfungsi agar saat mobil dikendarai, anak-anak pada kabin belakang tidak bisa membuka pintu, sehingga terhindar dari kecelakaan.

 

Child Lock Kia Picanto

Child Lock Kia Picanto

Pada Kia All New Picanto, child door lock ada di daun pintu, tepatnya dekat pengait pintu ke body belakang. Berbeda dari umumnya mobil lain biasanya berupa tuas kecil yang bisa diaktifkan cukup dengan jari, pada Kia Picanto fitur ini berupa lubang kecil yang untuk mengatifkannya harus dengan kunci kontak. Lebih jelas dapat dilihat pada gambar di atas.

 

Cara Atur Jam di Meter Cluster

 
Pada meter cluster di balik lingkar kemudi, ada jam digital. Namun banyak yang tidak tahu bagaimana mengatur jam tersebut jika tidak sesuai dengan waktu sebenarnya.

 
Ternyata caranya cukup sederhana, yaitu dengan memutar tuas pengaturan MID yang berada di sisi atas indikator tanki bahan bakar. Dengan memutar ke kanan, akan merubah angka menitnya, sedangkan jika diputar ke kiri akan merubah angka jam-nya. Gambar berikut menunjukkan letak tuas kecil tersebut.

 

Cara Set Jam Kia Picanto

Cara Set Jam Kia Picanto

 

Multi Information Display (MID)

 
MID pada Kia All New Picanto cukup sederhana tapi sudah sangat informatif. Beberapa hal yang perlu diketahui pemilik citycar ini pada MID antara lain sebagai berikut:

 

MID Kia Picanto

MID Kia Picanto

Angka konsumsi bbm : Konsumsi bbm yang ditampilkan pada MID adalah liter/100 km, sehingga makin kecil angkanya berarti makin hemat konsumsi bbm. Ada 2 indikasi konsumsi bbm, yaitu konsumsi bbm akumulatif sesuai pengaturan trip-A dan Trib-B, yaitu sejak trip tersebut direset hingga ke perjalanan terakhir. Yang kedua adalah indikator konsumsi bbm saat berkendara yang bisa dilihat jika tuas pengatur MID ditekan sekali setelah display konsumsi bbm akumulatif.

Jumlah km yang masih bisa ditempuh : Berdasarkan jumlah bbm yang tersisa, MID bisa menampilkan berapa km yang masih bisa ditempuh. Display ini akan sangat berguna bagi sobat yang sering berjalan jauh, sehingga tahu kapan saatnya bbm sudah harus diisi ulang.

Waktu berkendara yang masih bisa ditempuh : Berdasarkan jumlah bbm yang tersisa dan hasil pengukuran konsumsi bbm akumulatif, MID juga menampilkan berapa lama lagi waktu mengemudi yang bisa dilakukan sebelum mengisi kembali tanki bbm.

Mode Mengemudi Eco-On dan Eco-Off : Ada juga tampilan mode mengemudi ECO ON untuk mengemudi hemat bbm dan ECO OFF untuk mengemudi dengan mesin lebih bertenaga. Untuk mengubah mode mengemudi, cukup dengan menekan tuas pengaturan MID beberapa detik hingga berubah dari ECO ON ke ECO OFF atau sebaliknya.

Petunjuk Posisi Gigi Transmisi pada MID : Pada varian dengan transmisi manual, jika mode ECO ON diaktifkan, akan ada petunjuk posisi gigi transmisi yang disarankan, agar diperoleh konsumsi bbm yang paling efisien. Karena mobil ini getaran mesinnya sangat halus, jika tidak mengikuti petunjuk tersebut terkadang pengemudi lupa memindahkan gigi walau sudah di kecepatan tinggi yang artinya konsumsi bbm akan lebih boros.

Trip-A & Trip-B : Display ini berfungsi untuk mengukur perjalanan pada rentang waktu tertentu atau untuk perjalanan tertentu. Misalnya sobat ingin mengukur jarak dari rumah ke tempat kerja atau dari satu tempat ke tempat lain. Fitur ini juga bisa digunakan untuk mengukur konsumsi bbm dengan metode pengisian tanki bbm full-to-full.

 

Pengaturan AC dan Defoger

 
Pada center cluster, ada beberapa pengaturan yang perlu di ketahui, seperti penampakan pada gambar di bawah ini:

 

Heater & Defoger Kia Picanto

AC, Heater & Defoger Kia Picanto

Mengaktifkan AC: Jika hanya memutar kenop di tengah, hanya akan mengaktifkan kipas saja, namum udara tidak akan terasa dingin karena AC belum menyala. Untuk menyalakan AC, tombol di bagian bawah sebelah kanan harus ditekan hingga lampu hijau kekuningan menyala.

Tombol di sebelah kiri : Banyak yang bertanya apa fungsi tombol di sebelah kiri yang sejajar dengan tombol AC. Itu adalah tombol untuk mengaktifkan defoger, yaitu pemanas pada kaca belakang untuk menghindari pengembunan.

Heater : Uniknya Kia All New Picanto telah dilengkapi fitur heater, yaitu pemanas kabin. Fitur ini memang tidak banyak berguna untuk konsumen Indonesia yang beriklim tropis. Namun sobat pemilik mobil ini akan merasakan mamfaatnya jika dalam kondisi hujan dan sobat memasuki mobil dalam keadaan basah hingga membuat pengembunan di semua kaca bagian dalam yang menyebabkan pandangan keluar terhalang. Fitur heater ini akan dengan cepat menghilangkan pengembunan di bagian dalam kaca. Fitur ini tentunya juga berguna bagi sobat yang tinggal di daerah dingin seperti Malang, Puncak atau Lembang.

 

Spion Dalam Anti Silau

 
Spion di dalam kabin Kia All Picanto sudah dilengkapi fitur Day-Night-View, yaitu jika mengemudi di malam hari bisa diaktifkan untuk menghilangkan efek silau dari lampu mobil lain yang ada di belakang.

 
Cara mengaktifkannya adalah dengan memindahkan posisi tuas kecil pada bagian bawah kaca tersebut. Jadi sebaiknya sobat pemilik mobil ini tidak sembarangan mengganti kaca spion kabin tersebut agar tak kehilangan fitur yang sangat bermamfaat ini.

 

Day-Night View Mirror Kia Picanto

Day-Night View Mirror Kia Picanto

Baca selengkapnya: Fungsi Day-Night-View-Mirror pada Kia Picanto

 

Mengaktifkan Washer Kaca Belakang

 
Kaca belakang Kia All Picanto sudah dilengkapi wiper yang berguna saat hujan atau saat kaca belakang terlihat kotor. Saat tidak hujan, wiper tetap bisa diaktifkan dengan mengaktifkan washer, yaitu semburan air seperti layaknya pada kaca depan. Hanya saja, banyak yang tidak tahu bagaimana menyemburkan air ke kaca belakang.

 
Cara menyemburkan air untuk wiper belakang Kia All New Picanto adalah dengan memutar tuas di bawah setir sebelah kiri, setelah memutar sekali untuk mengaktifkan wiper belakang, putar lebih jauh hingga terlihat air menyembur di kaca belakang. Tahan tuas pada putaran maksimal untuk menyemburkan air dalam waktu lama.

 

Power Back Door Button

 
Untuk membuka pintu bagasi, sudah menggunakan power button, yaitu tombol kecil di bawah logo KIA. Ini bukanlah fitur unik, namun cukup mewah untuk kendaraan citycar.

 

Power Back Door - Kia Picanto

Power Back Door – Kia Picanto

Tapi ada hal yang perlu diketahui pemilik mobil ini, bahwa fitur power button ini sangat bergantung pada ketersediaan listrik dari baterai. Jika baterai mobil sobat soak atau kehabisan daya, maka tombol tersebut tidak akan berfungsi dan hasilnya pintu bagasi tidak bisa dibuka.

 

Cara Buka Kap Mesin

 
Bagi pemilik pemula hal ini sering jadi masalah. Karena setelah tuas di kabin pengemudi ditarik dan terdengar kap mesin telah terbuka, tidak serta merta membuat kap tersebut langsung bisa diangkat seperti pada umumnya mobil lain.

 
Masih ada pengait lainnya di balik bagian depan kap mesin yang harus dibuka. Caranya adalah masukkan jari sobat ke sisi depan kap mesin, tapi ambil sisi agak ke kiri, lalu dorong tuas kecil ke arah kanan, barulah kap mesin bisa diangkat.

 

Buka kap mesin Kia Picanto

Buka kap mesin Kia Picanto

 
Baca juga:

 
Demikianlah tips Kia Picanto atau hal-hal unik pada KIA All New Picanto yang perlu diketahui pemiliknya. Semoga informasi ini berguna bagi para pecinta citycar Korea ini, khususnya bagi mereka yang baru saja memilikinya. Juga moga berguna bagi sobat yang baru berencana meminang KIA All New Picanto.

 
Sampaikan saran dan tambahan informasi yang sobat punya dengan berbagi di kolom komentar artikel ini.

 
Salam Otomotif!

2 Responses

  1. saudur sihombing says:

    walau beli bekas, saya merasa senamg bisa memiliki kia picanto all new/

    • Yayan Abdhi says:

      Wajar.. bahkan majalah Otomotif memberi penghargaan Kia All New Picanto sebagai mobil yang paling menyenangkan pemiliknya. Terutama mereka yang membeli sebagai mobil bekas, karena harganya murah, tapi kualitas dan kenyamanyannya bisa diacungi jempol, berkat standar kenyamanan dan kualitas mobil Eropa yang diusung Kia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)