BLOG INI DIJUAL, HARGA AWAL : RP 500 JUTA (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Renault Triber vs Calya dan Sigra, Pilih MPV Murah Eropa atau LCGC Sejuta Umat

Renault Triber vs Calya dan Sigra - Perbandingan Lengkap

Share

CaruserMagz.comTriber vs Calya – PT Maxindo Renault Indonesia (MRI) meluncurkan MPV murah berdimensi kompak tapi lumayan canggih, fungsional dan berkabin lapang bernama Renault Triber. Menarik mengingat ini adalah brand Eropa, tetapi berbanderol terjangkau. Mau tidak mau, MPV CBU India tersebut akan bertarung dengang LCGC 7-seater dari brand mainstream, Toyota Calya dan Daihatsu Sigra.

Tentu menarik mengetahui perbandingan detail Renault Triber vs Calya dan Sigra, khususnya bagi mereka yang berminat meminang MPV murah berlogo brand Prancis. Atau bagi mereka yang bimbang antara ketertarikan pada kualitas dan fitur Triber versus LCGC dari merek mainstream yang terkenal murah biaya operasional dan mudah perawatannya.

Berikut perbandingan Triber vs Calya dan Sigra:

Harga

Dalam hal harga, Renault Triber dibanderol pada rentang harga yang lebih mahal dari Calya dan Sigra, tapi lebih murah dari Low MPV seperti Avanza, Ertiga dan Xpander. Jadi memang ada uang lebih yang harus dikeluarkan untuk kualitas dan fitur-fitur Triber yang lebih advance dibanding mobil LCGC.

Berikut perbandingan harga Triber vs LCGC 7-Seater Jepang:

Harga Renault Triber:
Renault Triber RXL M/T – Rp 166.900.000
Renault Triber RXT M/T – Rp 172.900.000
Renault Triber RXT A/T – Rp 179.900.000
Renault Triber RXZ M/T – Rp 179.900.000
Renault Triber RXZ A/T – Rp 184.900.000

Harga Toyota Calya:
New Calya E MT: Rp. 147.350.000
New Calya G MT: Rp. 153.650.000
New Calya G AT: Rp. 165.850.000

Harga Daihatsu Sigra:
New Sigra 1.0 D MT: Rp. 117.500.000
New Sigra 1.0 M MT: Rp. 127.900.000
New Sigra 1.2 X MT: Rp. 137.250.000
New Sigra 1.2 X AT: Rp. 142.750.000
New Sigra 1.2 X Deluxe MT: Rp. 150.050.000
New Sigra 1.2 X Deluxe AT: Rp. 155.550.000
New Sigra 1.2 R MT: Rp. 144.650.000
New Sigra 1.2 R AT: Rp. 147.450.000
New Sigra 1.2 R Deluxe MT: Rp. 156.450.000
New Sigra 1.2 R Deluxe AT: Rp. 160.250.000

 

Dimensi

Mengenai ukuran, Triber dirancang secara brilian dengan body compact yang bahkan kurang dari 4-meter. Tapi tetap memiliki ruang kabin yang lumayan lapang untuk ketiga barisnya, berkat wheelbase yang lebih panjang. Berikut perbandingan dimensi Triber vs Calya:

Dimensi Toyota Calya & Daihatsu Sigra:
P x L x T = Panjang 4.070 mm x Lebar 1.655 mm x Tinggi 1.600 mm.
Wheelbase: 2.525 mm.
Ground Clearance: 180 mm.

Dimensi Renault Triber:
P x L x T = Panjang 3.990 mm x Lebar 1.739 mm x Tinggi 1.643 mm.
Wheelbase: 2.636 mm.
Ground Clearance: 182 mm.

Dari tabel tersebut dapat kita simpulkan bahwa secara eksterior, Triber lebih pendek 80 mm, lebih lebar 84 mm dan lebih tinggi 43 mm. Meskipun tak sampai 4 meter, luas kabin Triber tetap lega untuk ruang kaki dan kepala. Namun dimensi yang pendek membuat bagasi Triber nyaris tidak ada jika kursi baris ke-3 diaktifkan.

 

Desain Eksterior

Mengenai tampilan desain, sebenarnya subjektif sesuai selera masing-masing orang. Namun kami kira akan banyak orang yang bilang bahwa Renault Triber lebih sedap dipandang dari semua sisi dibanding Calya atau Sigra. Terutama bagian wajah depan dan belakangnya yang terlihat solid dan desain lampu-lampu yang bagus.

Penampakan Eksterior Triber dan Calya

Penampakan Eksterior Triber dan Calya

Desain Triber tidak terlihat murahan sedangkan tampilan Calya dan Sigra cukup kental aroma LCGC-nya karena body yang terkesan tidak kokoh dan kurang solid. Dalam hal desain eksterior, kami kira Renault Triber lebih menarik dari Calya Sigra, tidak hanya dari bentuknya, tapi juga dari detail bagian-bagian luarnya yang solid.

 

Desain Interior

Desain kabin juga terlihat lebih menarik pada Renault Triber dibanding Calya Sigra, berkat desain yang lebih modern dan bentuk kursi yang lebih proper menopang berbagai ukuran tubuh penumpang. Bentuk dashboard Triber juga nampak lebih kekinian dibanding Calya Sigra yang berkesan seadanya.

Interior Kabin Triber vs Sigra Calya

Interior Kabin Triber vs Sigra Calya

Kursi Calya Sigra yang berukuran kurang tinggi membuatnya tidak nyaman untuk dikendarai dalam jarak jauh, khususnya bagi pengemudi karena headrest yang kurang tinggi. Apalagi jika pengemudi berpostur tinggi, kursi Calya Sigra akan cukup menyiksa. Sedangkan Triber punya kursi yang lebih baik, karena mobil ini didesain di India yang rata-rata orang disana berpostur tinggi dan besar.

 

Build Quality

Dalam hal build quality, lagi-lagi Renault Triber lebih baik dari LCGC 7-seater Calya dan Sigra. Baik di interior dan eksterior, bahan plat body dan bahan plastik interior Triber terasa lebih solid dan tidak begitu terasa murahan. Pemasangan juga terasa lebih rapi dan solid, seperti tombol-tombol, panel dashboard, cluster meter dan center cluster, Triber punya nuansa lebih mewah.

 

Mesin

Ternyata Renault Triber memiliki kelemahan dibanding Calya dan Sigra dalam hal dapurpacu. Karena MPV non-LCGC ini hanya dibekali mesin 999 cc 3-Silinder dengan tenaga 72 PS pada 6.250 rpm dan torsi maksimun 96 Nm pada 3.500 rpm. Sedangkan Calya dan Sigra bermesin 1.197 cc 4-silinder dengan output 88 PS pada 6.000 rpm dan torsi 108 Nm pada 4.200 rpm.

Artinya Calya dan Sigra akan terasa lebih bertenaga dan punya getaran mesin yang lebih halus dibanding Renault Triber. Namun kelebihan Triber adalah torsi puncaknya yang tercapai pada rpm yang lebih rendah dari Calya, sehingga Triber tetap punya daya angka yang baik di tanjakan.

 

Kenyamanan

Ada beberapa faktor yang mendukung kenyamanan pada mobil, antara lain sebagai berikut:

Kekedapan Kabin – Dalam hal kekedapan kabin, Renault Triber unggul dari si kembar Calya Sigra. Karena peredaman yang lebih baik di pintu dan atap. Sehingga suara-suara dari kendaraan lain tidak terlalau mengganngu penumpang. Hanya saja, Triber punya kekurangan dalam meredam suara mesinnya sendiri.

Suspensi – Suspensi Renault Triber jauh lebih nyaman dari Calya Sigra, karena terasa pas dan tetap empuk. Perlu diingat bahwa Renault adalah brand Eropa dan juga satu grup dengan Nissan yang terkenal sebagai mobil dengan suspensi yang nyaman. Sedangkan Cayla Sigra punya suspensi yang lebih kaku.

Kursi – Kursi berperan sangat penting pada kenyamanan penumpang, baik bentuk desainnya maupun ketebalan dan bahan pembalutnya. Kursi Renault Triber lebih tebal dan empuk serta mampu menampung orang dengan postur tubuh tinggi sekalipun. Sedangkan Calya Sigra punya kelemahan dalam hal kenyamanan kursinya, karena ukuran sandaran yang pendek dan busa yang lebih tipis. Kursi Calya Sigra sepertinya didesain untuk ukuran tubuh kebanyakan orang Indonesia yang tidak tinggi dan juga banyak mempertimbangkan biaya produksi untuk keterjangkauan harga.

 

Kepraktisan

Dalam hal kepraktisan, Calya Sigra tak dapat dipungkiri lebih unggul karena memiliki bagasi yang lebih besar berkat dimensinya yang panjang. Sedangkan bagasi Renault Triber dapat dikatakan bersifat opsional dengan kursi baris ke-3, jika kursi belakang digunakan, maka Triber nyaris tak punya bagasi.

Namun dalam hal ruang penyimpakan di kabin penumpang, Renault Triber unggul dengan 2 glove-box di dashboard yang salah satunya dilengkapi pendingin, ada juga ruang penyimpanan berpendingin di konsol tengah, ada cupholder di setiap pintu. Sedangkan Calya Sigra memiliki ruang penyimpanan yang juga banyak, tapi tidak ada yang berpendingin.

 

Fitur

Dalam hal fitur, Renault Triber tentu unggul dari Calya dan Sigra, karena harganya lebih mahal. Sedangkan Calya Sigra adalah LCGC yang punya keterbatasan untuk mengejar keterjangkauan harga jual pada konsumen. Berikut perbandingan fitur Renault Triber vs Calya-Sigra:

Dashboard Triber vs Calya dan Sigra - Perbandingan

Dashboard Triber vs Calya dan Sigra – Perbandingan fitur-fitur Interior

Fitur Keselamatan – Triber dilengkapi 4-airbag di kabin depan, sedangkan Calya dan Sigra hanya 2-airbag. Selebihnya relatif sama, seperti rem ABS-EBD, sensor dan kamera parkir, sistem immobilizer, dan 3-point seat belt pada semua kursi, serta slot Isofix untuk mengaitkan kursi bayi.

Fitur Hiburan – Triber jauh lebih menarik dari Calya dan Sigra dalam hal fitur hiburan, antara lain karena Triber dilengkapi head unit touch-screen dengan Apple-CarPlay dan Android Auto serta 6-speaker. Sedangkan head unit Calya Sigra belum memiliki fitur tersebut.

Fitur Interior – Di dalam kabin, Renault Triber punya beberapa hal yang tidak dimiliki Calya dan Sigra, antara lain AC triple blower, dimana blower disediakan hingga untuk penumpang baris ketiga. Sedangkan pada Calya AC-nya single-blower, sedangkan penumpang belakang hanya diberi kipas-angin yang menghembuskan udara dingin di kabin depan ke belakang.

Triber memiliki kaca spion Day & Night View Mirror, sedangkan Calya Sigra tidak memiliki spion anti silau tersebut. Kemudian Triber memiliki dua glove-box dengan salah satunya berpendingin, juga ada penyimpanan minuman berpendingin di konsol tengah. Untuk posisi mengemudi, Triber dilengkapi tilt steering, sedangkan setir Calya Sigra tidak bisa diubah-ubah posisinya.

 

Jaringan Dealer dan Bengkel Resmi

Keunggulan mobil dari brand Jepang adalah jaringan dealer dan purna jualnya yang sangat banyak, bahkan hingga ke kota-kota kabupaten. Ini adalah keunggulan Calya dan Sigra yang sulit dinikmati oleh pemilik brand Eropa seperti Renault, karena dealer Renault hanya ada di beberapa kota besar saja, bahkan banyak kota-kota provinsi yang belum ada dealer Renault.

 

Harga Jual Kembali (Resale Value)

MPV murah 7-seater kebanyakan dipilih oleh keluarga muda sebagai mobil pertama, karena harga yang terjangkau. Tentunya kebanyakan mobil pertama tidak akan menjadi mobil terakhir. Karena ekonomi keluarga muda yang cenderung meningkat, maka dalam waktu sekitar 5 tahun, biasanya mereka mengganti mobil dengan segmen yang lebih tinggi.

Berkaitan dengan hal tersebut, maka mobil dari brand mainstream Jepang punya keunggulan dibanding brand yang kurang populer seperti Renault, yaitu penyusutan harga yang tidak ekstrim. Sehingga walau fitur-fiturnya minim, Calya dan Sigra tetap menjadi pilihan konsumen, mengingat mereka berfikir akan menjual kembali mobilnya untuk diganti dengan yang lebih mewah di masa depan.

 
Baca juga:
Keunggulan dan Kelemahan Renault Triber Indonesia
Perbedaan Calya Facelift 2019 Tipe E dan G

 

KESIMPULAN

Dari ulasan perbandingan di atas, dapat kami simpulkan sebagai berikut:

Renault Triber:
Keunggulan: Fitur-fitur menarik, kenyamanan dan Kesenyapan kabin, suspensi empuk, tampilan eksterior dan interior bagus.
Kelemahan: Spesifikasi mesin kurang bertenaga, bagasi sangat terbatas (jika kursi belakang diaktifkan), jaringan servis purna jual tidak banyak.

Toyota Calya dan Daihatsu Sigra:
Keunggulan: Harga lebih terjangkau, tetap punya bagasi yang lumayan luas walau 3 baris kursi diaktifkan, mesin lebih bertenaga, jaringan servis banyak dan spare part murah.
Kelemahan: Desain eksterior dan interior kurang menarik, fitur-fitur minim, kursi kurang nyaman dan suspensi kurang empuk.

Demikianlah perbandingan Renault Triber vs Calya dan Sigra. Semoga informasi ini berguna bagi teman-teman yang sedang memilih MPV murah 7 seater. Jika Anda memiliki informasi lain terkait mobil-mobil tersebut, jangan segan untuk berbagi di kolom komentar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)