BLOG INI DIJUAL (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Perbedaan Nissan Livina vs Xpander, Walau Kembar Tetap Berbeda

Perbedaan Nissan Livina vs Xpander 2019

Share
CaruserMagz.com – Mitsubishi Xpander akhirnya punya saudara kembar berupa Nissan All New Livina Generasi kedua. Pola tersebut membuat Xpander-Livina menjadi head-to-head dengan Avanza-Xenia. Bagi sobat yang selama ini berniat membeli Xpander, jadi punya alternatif pilihan baru, dan tentu ingin mengetahui apa saja perbedaan Nissan Livina vs Xpander.

 
Meskipun disebut sama persis dengan Xpander, Nissan All New Livina 2019 ini punya beberapa perbedaan dari saudara kembarnya tersebut.

 
Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI) Isao Sekiguchi dalam peluncuran Nissan Livina generasi baru ini menegaskan bahwa ada perbedaan Livina dari Xpander.

 
Kami menghabiskan uang dan waktu untuk membawa model ini,” kata Isao Sekiguchi, Selasa (19/2). Pernyataan tersebut seolah membantah bahwa Nissan hanya menjiplak Xpander untuk menghemat biaya research dan desain.

 
Jika dibilang menghabiskan uang yang banyak, tentu iya karena untuk bisa berbagi teknologi dan platform dengan Mitsubishi, Nissan menghabiskan $2,2 Miliar untuk mengakuisisi saham mayoritas Mitsubishi yang sempat diambang kehancuran karena skandal di Jepang.

 
Lalu apa saja perbedaan All New Livina 2019 dari Mitsubishi Xpander? Berikut daftar detailnya:

 

Perbedaan Eksterior

 

Desain Wajah

Perbedaan paling besar dari kedua Low MPV ini adalah pada desain fascia depan, dimana keduanya mengusung tagline khas-nya masing-masing. Nissan Livina dengan V-Motion terbaru, sedangkan Xpander dengan Dynamic Shield Design.

 

Perbedaan Xpander vs Livina 2019 - Beda Desain Depan

Perbedaan Xpander vs Livina 2019 – Beda Desain Depan

Dari gambar di atas dapat kita detailkan perbedaan wajah Livina vs Xpander adalah sebagai berikut:

Daytime Running Light – Livina punnya Signature DRL yang lebih keren dan memiliki 2 lampu berbeda pada bagian tersebut, sedangkan pada Xpander hanya berupa LED yang berfungsi sebagai lampu senja.

Lampu Kabut – Bentuk fog lamp pada Livina terlihat lebih serasi dengan desain wajahnya yang modern, karena berbentuk pilih dan diletakkan di bawah lampu utama. Sedangkan pada Xpander berbentuk bulat dan posisinya lebih ketengah di bumper depan.

Desain bumper depan – Livina punya lips motif silver yang berbentuk difuser, sedangkan Xpander tidak.

Aksen krom – Livina terlihat lebih minim krom pada wajahnya, karena grill didominasi oleh motif sarang lebah pipih yang berwarna gelap, krom difokuskan pada V-Motion besar. Sedangkan pada Xpander tipe tertinggi krom lebih ramai.

Bentuk Lampu Utama – pada Livina, lampu utama yang terintegrasi dengan lampu sein berbentuk segilima, sedangkan pada Xpander lebih seperti segitiga. Hal itu terjadi karena keduanya menyesuailakan dengan grill depan yang mengusung tagline desain masing-masing.

 

Bagian Belakang

Bokong Livina tidak berbeda sesignifikan wajah depannya. Namun masih bisa dikenali dengan mudah melalui perbedaan beberapa bagian sebagai berikut:

 

Perbedaan Livina vs Xpander  2019 - Beda Belakang

Perbedaan Livina vs Xpander 2019 – Beda Belakang

Lampu LED Belakang – Walau bentuk keseluruhan lampu belakang sama, namun LED Bar di dalam lampu tersebut saat menyala berbeda antara Xpander dan Livina, dimana Livina membentuk V-Motion layaknya pada Nissan XTrail.

Under Gard pada Bumper Belakang – Terlihat aksen silver vesar 2 buah pada bagian bawah bumper Livina. Sedangkan pada Xpander Ultimate, aksen silver under gard tersebut lebih kecil dan menyatu.

Bentuk Reflector – Reflector pada Livina terlihat lebih sederhana, sedangkan pada Xpander dihubungkan dengan aksen plastik hitam yang memanjang horizontal. Menurut kami, bumper belakang Xpander lebih sedap dipandang.

Garnish Hitam di atas rearlamp – Untuk membedakan dengan bentuk dynamic shield milik Mitsubishi Xpander, bagian atas lampu belakang diberi aksen plastik hitam glossy. Aksesoris tersebut membuat seolah kaca belakang Livina lebih lebar.

 

Bagian Samping

Tarikan Garis Body Samping – Tarikan garis body samping Nissan Livina terlihat berbeda pada bagian pintu depan, yaitu lurus mengarah ke fender ban depan, sedangkan pada Xpander berbelok ke bawah pada pintu depan, mirip dengan Honda Jazz.

Velg – Desain velg Livina adalah 9 spoke, sedangkan Xpander 10 Spoke. Desain velg kedua mobil tersebut sebenarnya identik, namun berbeda jika dilihat lebih dekat.

Garis di atas Fender – pada Livina garis di atas fender terlihat lebih membulat mengikuti alur ban, sedangkan pada Xpander lebih mengotak.

 

Dimensi

Walau bentuknya identik, ternyata Nissan All New Livina punya dimensi sedikit berbeda dari Xpander, yaitu panjang 4.510 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.695 mm, jarak antara sumbu roda atau wheelbase 2.775 mm. Sedangkan Ground clearance berada di angka 200 mm.

Sedangkan Xpander adalah 4.475 x 1.750 x 1.700 mm untuk Panjang x Lebar x Tinggi. Artinya Livina lebih panjang 35 mm dan lebih rendah 5 mm dari Xpander. wheelbase Livina juga lebih panjang 75 mm dari Xpander yang hanya 2.700 mm.

Dengan perbedaan dimensi tersebut, harusnya sedikit banyak pengendalian Livina akan lebih baik dari Xpander, karena body yang lebih rendah dan lebih panjang akan berpengaruh pada downforce saat melaju cepat.

 

Perbedaan Interior

 
Dibagian dalam, secara desain juga tidak banyak berbeda, bentuk dashboard, doortrim, kursi hingga ke bentuk palang setir sama mengambil basis milik Mitsubishi Xpander. Namun tetap ada perbedaan dalam hal-hal berikut:

 

Perbedaan Xpander vs Livina 2019 - Interior Dashboard

Perbedaan Xpander vs Livina 2019 – Interior Dashboard

Warna Varian Menengah – Warna interior Livina 2019 lebih gelap mulai varian menengah ke atas, yaitu dualtone hitam dan coklat. Dimana warna coklat menggantikan warna beige pada Xpander. Sedangkan varian 2 tipe terendah dari Livina masih menggunakan warna beige.

Warna Interior tipe Tertinggi – Pada varian tertinggi, yaitu VE dan VL, interior Livina sudah full hitam, seperti pada Xpander Sport. Sedangkan Xpander Ultimate tetap berwarna cerah beige. Artinya Livina tertinggi akan tidak gampang terlihat kotor interiornya.

Pembalut Jok Kulit Sintesis – Pada Livina varian tertinggi, pembalut kursinya sudah menggunakan kulit sintesis, sehingga terlihat dan terasa lebih mewah dibanding Xpander Ultimate yang masih berbahan fabric.

Livina Lebih Kedap – Nissan mengklaim kekedapan Livina 2019 lebih baik dari Xpander. Karena telah disematkan peredam lebih banyak dan kaca lebih tebal. Hal itu telah dibuktikan oleh beberapa reviewer mobil saat mencoba mengendarai Livina.

 

Perbedaan Fitur

Beberapa perbedaan fitur terdeteksi, dimana Nissan Livina terbaru punya beberapa fitur yang tidak dimiliki Xpander, ada juga fitur pada Xpander yang tidak disematkan pada Livina. Berikut beberapa diantaranya:

Head unit touchscreen – Pada Xpander, HU berupa layar sentuh hanya diberikan pada tipe Ultimate, sedangkan pada Livina sudah mulai ada pada tipe VE yang sejajar dengan Xpander Sport.

Apple CarPlay dan Android Auto – Head unit touchscreen Livina sudah mengusung 2 fitur konektifitas tersebut, sedangkan pada Xpander belum ada.

Cruise Control – Fitur yang ada pada Xpander tapi absen di Livina adalah cruise control, sehingga Xpander lebih baik untuk menjelajah jalan tol tanpa membuat kaki pengemudi pegal karena harus selalu menekan pedal gas. Sangat disayangkan Livina tidak memiliki Cruise Control, padahal dimasa kini, fitur tersebut sangat penting untuk perjalanan jauh.

Sensor Parkir – Selain kamera mundur, Livina dilengkapi sensor parkir 2 titik pada bokongnya, sedangkan Xpander tidak. Artinya bokong Livina lebih aman dari risiko penyok akibat mencium benda keras diparkiran.

 

Pilihan Warna

Pada pilihan warna mainstream, kedua mobil ini tersedia untuk pilihan warna Merah, Hitam, Putih, dan Silver. Namun untuk warna Abu-abu metalik, Xpander cukup berbeda karena abu-abunya adalah Titanium Grey yang terlihat lebih mewah.

Sedangkan Nissan Livina punya pilihan warna hero yang mencolok, yaitu jingga atau disebut sebagai Sunset Orange. Pilihan warna tersebut tidak ada pada Xpander.

 
Baca juga: Nissan Grand Livina Gen-1 Kena Recall karena Airbag Takata

 
Demikianlah perbedaan Nissan Livina 2019 vs Mitsubishi Xpander. Walau merupakan saudara kembar yang diproduksi di pabrik yang sama, kedua mobil ini tetap diberi beberapa perbedaan yang signifikan. Jika sobat mengetahui perbedaan lain dari kedua mobil ini, jangan sungkan untuk berbagi di kolom komentar.

 

2 Responses

  1. kho kim hian says:

    sepintas body kendaraan xpander dan nissan grand Livina hampir sama. Namun saya baru tahu kalau pada interiornya agak berbeda. untuk headunit android nissan livina lebih lengkap dibandingkan Xpander. karena sudah built in apple carplay.

    • Yayan Abdhi says:

      Terimakasih komentarnya Kho Kim Hian, untuk info mengenai Backlink, silahkan kunjungi halaman Partnership kami. Atau menghubungi kami pada kontak yang disediakan di blog ini, untuk mengajukan penawaran promosi produk. Kami senang membantu Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)