BLOG INI DIJUAL, HARGA AWAL : RP 500 JUTA (SILAHKAN DITAWAR) HUBUNGI: 0813 7752 5527

Audi A3 Sportback Indonesia Diluncurkan di GIIAS 2017

Audi A3 Sportback Indonesia

Share
CaruserMagz.com – PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku agen resmi pemegang brand Audi meluncurkan 2 mobil Audi terbaru di ekshibisi otomotif terbesar di Indonesia, GIIAS 2017 yang digelar di ICE-BSD Tangerang, yaitu All New Audi Q5 dan New Audi A3 Sportback (10/8/17).

 

Audi A3 merupakan hatchback sporty yang bentuknya seperti crossover, namun punya dimensi dan ground clearance yang mirip hatchback. New Audi A3 Sportback yang diluncurkan di Indonesia ini adalah varian standar, sehingga harganya tidak sampai 1 Milyar Rupiah.

 

Pabrikan mobil premium asal Jerman ini menjual Audi A3 dengan banderol harga Rp. 550 Juta off-the-road. Tidak diumumkan saat GIIAS berapa harga on-the-road-nya.

 

Sehingga calon pembeli mobil ini harus menyiapkan uang lebih karena pastinya pajak barang mewah impor punya persentase yang berbeda dari mobil sejuta umat. Sedangkan harga off the road belum termasuk pajak tersebut.

 

Menurut Audi, mobil ini adalah hatchback untuk keluarga yang praktis dan dinamis. Untuk ukuran orang Indonesia, tentu keluarga muda yang berduit, karena dengan mudah membelanjakan uang setengah milyar hanya untuk seekor hatchback.

 

New Audi A3 ini diklaim punya dimensi lebih panjang dari generasi sebelumnya. Kelegaan kabin bertambah dengan melarnya jarak antar poros roda sebesar 35 mm.

 

Keistimewaan mobil Audi tentu ada pada kemewahan interior dengan berbagai fitur canggih. Fitur hiburan telah dilengkapi Audi Multi Media Interface (MMI) dengan layar 8,3 inci dan audio steering switch.

 

kemewahan interior hatchback sporty ini juga terasa dari panel AC digital dan tampilan cluster-meter di balik lingkar kemudi yang menampilkan warna kontras yang terang dan keberadaan paddle-shift di balik kemudi.

 

Dibagian eksterior, tampilan fascia depan sudah menganut bahasa desain Audi terkini dengan grill heksagonal dan headlamp bertabur LED-DRL.

 

Hatchback Jerman ini digerakkan oleh mesin 1200cc 4-silinder berteknologi turbo TFSi yang menghasilkan tenaga 110 hp dan torsi 145 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan (FWD). Tenaga yang lumayan memadai untuk ukuran mobil hatchback, walau masih kalah oleh Honda Jazz.

 

Diluar itu, harga mobil ini mahal bukan hanya karena fitur dan spesifikasi mesin belaka, namun membeli mobil Eropa lebih kepada prestise brand yang memberi kebanggaan tersendiri pada pemiliknya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected!! (Konten ini Dilindungi)